Kembang Api Meriahkan Closing Ceremony KKN 84 UMM
Author : Humas | Jum'at, 16 Agustus 2019 09:45 WIB
|
Suasana kemeriahan penutupan KKN 84 UMM desa Kedungsalam. (Foto : Istimewa) |
Semarak Closing Ceremony Kelompok Kuliah Kerja Nyata 84 Kedungsalam, Donomulyo, Kabupaten Malang berlangsung meriah dengan kembang api, Rabu (15/8). Kegiatan ini sekaligus perayaan menjelang Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74.
KKN 84 bekerjasama dengan Bioskop Keliling (Bioling) UMM dalam pemutaran film “Cek Toko Sebelah” yang disutradai Ernest Prakasa. Dengan menampilkan film keluarga yang dibalut dengan komedi ini terlihat antusias warga. Hal ini terbukti dari ludesnya 500 tiket pengunjung.
“Ini merupakan pelaporan sekaligus penutupan dalam pengabdian kami kepada Desa Kedungsalam selama sebulan ini. Kami menyajikan Festival Kembang Api dan nonton bersama semata untuk memberikan hiburan kepada masyarakat Kedungsalam,” sebut Dana Sulistya, koordinator desa Kelompok 84.
Kegiatan ini disajikan untuk memberikan kesan perpisahan yang terasa dekat dengan warga Desa Kedungsalam. Setiap warga yang hadir diberi kembang api dan obor yang dinyalakan bersama sebagai simbol pelepasan mahasiswa KKN 84. Tidak sedikit warga yang ikut merasakan kesedihan pengabdian ini.
“Sudah berakhir pengabdian masyarakat dari mahasiswa KKN UMM ini. Semoga tidak berakhir juga silaturahmi dengan warga-warga. Semoga diberi kelancaran dalam prosesnya belajarnya di Perguruan Tinggi,” sebut Suprianto selaku Penanggung Jawab Kepala Desa Kedungsalam saat memberikan sambutan.
Acara Festival Kembang Api kali ini ditutup dengan pengumuman undian doorprize untuk para warga yang hadir dengan berbagai hadiah menarik seperti kulkas, kipas angin, dan berbagai hadiah lainnya. Bioling UMM sendiri akan mengaspal tiap pekannya memberikan hiburan kepada masyarakat ala layar tancap. (bel/can)
Shared:
Komentar