Ribuan Pendaftar Serbu UMM Job Fair 92

Author : Humas | Sabtu, 04 Mei 2019 14:01 WIB
Salah satu perusahaan penyedia lowongan kerja. (Foto: Rizki/Humas)

Sepekan setelah gelaran wisuda Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) ke-92 Periode II yang mengukuhkan 1.270 sarjana, gelaran UMM Job Fair kembali diadakan. Diikuti oleh 50 perusahaan yang membuka stand pendaftaran lowongan kerja. Berlangsung selama dua hari (2-3/5) di Auditorium BAU UMM.

Gelaran Job Fair kali ini dididukung oleh Dinas Ketenagakerjaan, Bursa Kerja Khusus (BKK), Kemahasiswaan dan Ikatan Alumni UMM, serta PT. Sin A Sixfifteen. Perhelatan ini sekaligus sebagai jembatan bagi mahasiswa yang telah lulus dan sudah menempuh mata kuliah Karir dan Wirausaha (KWU) untuk memperoleh pekerjaan.

Berlatar belakang Program Studi (Prodi) Teknik Mesin, salah satu fresh graduate Institut Teknologi Nasional (ITN) turut mencoba peruntungan di bursa kerja, “Saya mencoba melamar di dua perusahaan yang berbeda. Salah satunya saya mendaftar di PT. Supra Alumunium Industri,” ungkap Sastra Bima Yoga.

Baca juga: Rektor UMM: Pendidikan adalah Investasi Masa Depan

Setidaknya sebanyak 1.423 pendaftar yang tercatat hingga closed registrasi, dan beberapa perusahaan yang tersebar di Malang Raya seperti PT Indonusa Telemedia (Transvision), PT Smartfren Telecom, Tbk., PT PNM (Persero) Cabang Malang, PT Zurich Topas Life, hingga PT MNC Sky Vision, Tbk.

Salah satu perusahaan Lembaga Keuangan Mikro, PT. Bina Artha Ventura juga ambil bagian membuka stand. “Sebagai layanan keuangan, kami harap dengan adanya Job Fair ini bisa mengurangi pengangguran. Karena di UMM sering mengadakan Job Fair seusai gelaran wisuda,” ujar Hikmah Tsurayya selaku HRD.

“Semoga acara ini mampu mempermudah para alumni maupun dari luar kampus dalam mencari pekerjaan. Saya harap kedepannya lebih banyak instansi maupun perusahaan yang bergabung dengan kita. Sehingga Job Fair UMM ini bisa menjadi jujukan bagi para Job Seeker. tukas Muhammad Imansyah, Asisten Ketua Pelaksana. (riz/can)

Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image