FKIP Awards, Satu-Satunya Ajang Akademisi Prestasi di UMM

Author : Humas | Monday, June 18, 2012 20:29 WIB | Malang Post -

MALANG - Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan  Award (FKIP AWARD) adalah  ajang penghargaan bagi mahasiswa berprestasi satu-satunya di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Acara yang kali pertama  digagas oleh Drs. Nur Widodo, M.Si  Dekan FKIP UMM 2011 ini bertujuan memberikan penghargaan kepada mahasiswa yang berprestasi di bidang akademik dan non-akademik. Ajang paling bergengsi ini digelar setiap tahun sekali.
    “FKIP Award itu merupakan suatu tradisi penghargaan yang diberikan kepada mahasiswa FKIP yang pada tahun tertentu telah berprestasi. Jadi semata-mata FKIP Award itu adalah mengapresiasi prestasi-prestasi yang diperoleh mahasiswa. Di samping itu juga untuk  menumbuhkan tradisi kompetisi dan tradisi menghargai orang lain,” ujar Drs. Fauzan, M.Pd  Pembantu Rektor II UMM yang pernah menjabat sebagai Dekan FKIP 2011 ketika ditemui Malang Post di kantornya kemarin.
    Menurut Fauzan, penggagas FKIP AWARD 2011 lalu menjelaskan, acara ini diselenggarakan bersamaan dengan penutupan Student Day di Dome UMM. Tujuannya agar mahasiswa baru dapat mengetahui mahasiswa-mahasiswa yang berprestasi sehingga dapat termotivasi.
    “Dekan dan jajarannya bekerja sama dengan para dosen di masing-masing jurusan untuk melihat apakah prestasi mahasiswa FKIP itu meningkat, baik dari sisi kuantitatif maupun kualitatif. Penghargaan ini tidak hanya ditujukan untuk mahasiswa yang sudah lama belajar di UMM, namun juga mahasiswa baru yang berprestasi,”ungkap Fauzan.
    Menurut Sandi Erlangga Ronardo Ketua Pelaksana FKIP Award 2011, ajang prestisius ini bertujuan untuk mengapresiasikan para penggawa FKIP secara besar-besaran yang diharapkan mempunyai prestasi yang membanggakan, khususnya di keluarga FKIP. “Penghargaan ini bertujuan bukan hanya mengapresiasikan penggawa FKIP secara simbolik, tetapi lebih condong mengapresiasikan dalam bentuk acara FKIP Award,” tutur Mahasiswa jurusan Bahasa Inggris angkatan 2008.
    Harapan diselenggarakannya acara ini, lanjut Sandi, agar mahasiswa-mahasiswa yang berprestasi dapat terus berkarya dan mencetak prestasi-prestasi baru. Selain itu, agar dapat memotivasi mahasiswa-mahasiswa lain untuk turut mengukir prestasi di kampus putih. FKIP Award sebagai tradisi penghargaan harus tetap dilaksanakan setiap tahunnya agar prestasi-prestasi mahasiswa dapat dihargai.
“Dalam acara itu, panitia juga mengundang civitas akademika dan para penerima FKIP Award. Prestasi-prestasi yang diraih oleh penerima FKIP Award di antaranya, yaitu IPK tertinggi dan prestasi-prestasi di bidang olahraga, seni maupun prestasi di ajang Rector Cup UMM,’’ pungkasnya.(kelompok 2/abdul halim)

من المقطوع: http://www.malang-post.com/edupolitan/48999-fkip-awards-satu-satunya-ajang-akademisi-prestasi-di-umm
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: