Palestine Ambassador to Indonesia, Fariz Mehdawi |
REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Dubes Palestina untuk Indonesia, Fariz El-Mehdawi mengaku bangga dengan status baru negaranya di PBB.
Pernyataan itu disampaikan Mehdawi saat menjadi pembicara seminar International Concern of Palestina di hadapan 450 mahasiswa UMM. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menerima kunjungan kehormatan Mehdawi, Kamis (13/12). Hadir pula ketua Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KKPI), Ananda Ya’qud Gudban.
Dalam paparannya, Mehdawi mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Indonesia yang sejak awal mendukung kemerdekaan negaranya. Sebagai sesama negara berpenduduk muslim, Indonesia dipandang sangat concern terhadap isu hak asasi manusia.
Ia menyatakan, status baru Palestina yang diakui sebagai negara oleh PBB, merupakan kemajuan perjuangan. Namun hal itu belum selesai sebab bagi Palestina merupakan titik awal agar mendapat pengakuan dunia internasional.
“Konsekuensinya Palestina punya kekuatan hukum yang lebih jelas dari penjajahan dan kolonial negara lain,” katanya dalam rilis kepada ROL.
“Status ini semakin membuat Palestina lebih percaya diri.”