Genangan Air Untungkan Persema

Author : Humas | Monday, November 25, 2013 17:33 WIB | Tribun News -

SURYA Online, MALANG - Hujan yang mengguyur Malang dan sekitarnya mengacaukan laga Piala Suratin yang sedang mempertandingkan Persema 1953 U-17 dan Persikoba Kota Batu U-17 di Lapangan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Senin (25/11/2013).

Genangan air yang memenuhi Lapangan UMM membuat bola tak bisa bergulir dengan sempurna. Persema 1953 sempat mendapat hadiah penalti menit ke-20 namun wasit menganulir gol Ciputra Ari Wibowo karena dianggap terjadi pelanggaran lebih dahulu di genangan air yang ada di muka gawang Persikoba.

Gawang Persikoba baru jebol menit 70 yang dicetak bek Persema, Ari Tri Haryana yang meneruskan tendangan bebas melalui heading dan membuat timnya unggul 1-0. Ari Tri Haryana kembali menjebol gawang Persikoba setelah berhasil mengeksekusi hadiah pinalti menit 80. Gol ketiga kemenangan Persema 1953 disumbangkan Arif Hadi Masroni menit 85.

من المقطوع: http://surabaya.tribunnews.com
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: