MAFF 2014 Dipenuhi Film Fiksi

Author : Humas | Wednesday, April 02, 2014 20:41 WIB | Tribun News -

SURYA Online, MALANG – Jumlah film dokumenter pada ajang Malang Film Festival (MAFF) 2014 mengalami penurunan. Tahun ini tercatat hanya 21 film dokumenter saja yang didaftarkan pada festival yang berlangsung di Universitas Muhammadiyah Malang mulai Rabu (2/4/2014).

Menurut Progammer MAFF, Lizya Oktavia, jumlah pendaftar ajang ini secara keseluruhan meningkat dibanding setahun sebelumnya. Saat ini ada 178 film yang mendaftar pada ajang sinematografi bertema Pesona dengan ikon kegiatan Ken Dedes ini, sementara setahun lalu hanya 104 film.

"Pada tahun lalu komposisinya seimbang, 60 persen film fiksi dan 40 film dokumenter. Saat ini komposisinya turun jauh," katanya.

Mahasiswi Ilmu Komunikasi UMM ini menjelaskan, komposisi film tahun ini adalah 115 film fiksi pendek mahasiswa, 42 film pendek pelajar, 8 film pendek dokumenter mahasiswa dan 13 dokumenter pelajar.

Mereka yang masuk dalam festival ini selanjutnya diseleksi menjadi 40 film, kemudian dipilih 15 film untuk selanjutnya dinilai dewan juri untuk menentukan pemenangnya. MAFF 2014 menunjuk dewan juri Akbar Yumni, Ine Febrianti dan Dwi Susanti Nugraheni. Pengumuman pemenang dilakukan Sabtu (5/4/2014).

Banyaknya film-film bergenre fiksi sangat dikritisi para dewan juri, seperti Dwi Susanti Nugraheni ataupun Akbar Yumni. Menurut Dwi, para mahasiswa seharusnya berani mengkritisi sesuatu melalui film-film dokumenter atau menampilkan sesuatu cerita yang baru.

Terlebih, film-film dokumenter juga membuat para sineas muda semakin peka pada lingkungannya. "Mungkin ini akibat dari sistem pembelajaran kita yang kurang aktif," kata Dwi. Kendati demikian, dia mengapresiasi karya sineas muda ini. Terlebih lagi, banyak karya yang baik dikirimkan pada dewan juri, diperkenankan tampil pada festival saat ini.

Ketua Pantia MAFF, M Jenal Idrus menjelaskan, 40 film yang terseleksi juga diputar selama kegiatan MAFF yang kesepuluh ini. Selain itu, para pengunjung juga diberikan berbagai kegiatan lain, seperti kuliah umum tentang disabilitas, forum komunitas, kelas film, temu komunitas dan pelatihan menulis. Para pengisi acara adalah Tomy Taslim, Adrian Jonathan, Damar Ardi, Bowo Laksono, Farid Rusman dan Prof Djoko Saryono.

من المقطوع: http://surabaya.tribunnews.com/2014/04/02/maff-2014-dipenuhi-film-fiksi
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: