KBRI Yaman Siap Evakuasi Ribuan WNI

Author : Administrator | Monday, March 30, 2015 09:46 WIB
KBRI Yaman Siap Evakuasi Ribuan WNI
KBRI Yaman Siap Evakusia Ribuan WNI (Foto:Reuters)

JAKARTA – Hingga kini krisis di Yaman belum mereda. Pemerintah pun siap melakukan evakuasi terhadap warga negara Indonesia (WNI) di sana.

Seperti dilansir situs resmi Kementerian Luar Negeri Indonesia, Senin (30/3/2015), saat ini jumlah WNI di Yaman sebanyak 4.159 orang. Masing-masing terdiri dari 2.686 mahasiswa dan 1.488 buruh migran. Menurut informasi dari KBRI di Kota Sanaa, konsentrasi WNI berada di bagian selatanYaman yang situasinya lebih kondusif.

Sejak Februari 2015, pemerintah telah melakukan evakuasi terhadap WNI secara sukarela untuk kembali ke Indonesia. Hingga kini dari 175 WNI yang mendaftar, telah dievakuasi ke sebanyak 141 orang. Pemerintah terus mendorong WNI di Yaman untuk mendaftarkan diri agar segera dievakuasi dari Yaman.

Pemerintah juga menegaskan, KBRI di Yaman tetap beroperasi dan tidak dilakukan penutupan. KBRI Yaman akan tetap memantau situasi keamanan di sana dan akan melakukan perlindungan terhadap WNI. Pihak KBRI pun meminta WNI untuk tidak terpancing isu-isu yang dikeluarkan pihak-pihak tertentu.

(ful)

من المقطوع: http://news.okezone.com
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: