Kedubes AS Jakarta Bakal Bercita Rasa Batik

Author : Administrator | Saturday, July 07, 2012 11:49 WIB

Maket gedung baru Kedubes AS di Jakarta

VIVAnews - Kedutaan Besar AS di Jakarta yang berlokasi di Jalan Medan Merdeka Selatan melakukan modernisasi kawasan. Langkah itu dilakukan dalam upaya meningkatkan pelayanan.

Duta Besar AS Scot Marciel menyebutkan, proyek besar ini dijadwalkan rampung dalam lima tahun. Proyek ini akan menghabiskan dana US$450 juta, dan melibatkan sekitar 5.000 pekerja Indonesia dalam pengerjaannya. "Pembangunannya akan dimulai akhir tahun ini dan dijadwalkan selesai pada 2017," kata Dubes Marciel di Kedubes AS Jakarta, Jumat 6 Juli 2012.

Rencana modernisasi kawasan ini terdiri dari pembangunan gedung utama baru setinggi 10 lantai yang ramah lingkungan. "Kami akan menggunakan dinding kaca sebagai pengganti dinding batu. Selain itu kami akan menerapkan teknik konstruksi hijau berupa penadahan air hujan, area bio-retention, panel solar, serta lapisan pelindung matahari," urai Tamela Simpson selaku Overseas Building Operation Project Director.

Selain untuk menyesuaikan diri dengan iklim tropis Indonesia, hal ini juga merupakan bentuk penyesuaian dengan keadaan Jakarta saat musim penghujan. Selain itu, mereka juga mengaplikasikan sentuhan budaya Indonesia dalam corak anyaman bambu dan motif kain batik dalam gedung baru nanti.

Selain gedung utama, akan didirikan pula gedung parkir, gedung penunjang, ruang tunggu konsuler, serta restorasi sebuah gedung bersejarah yang berada dalam area kedubes. Gedung ini memiliki nilai historis tinggi bagi Indonesia karena pernah menjadi kantor Perdana Menteri Sutan Sjahrir.

Menurut Dubes Marciel, modernisasi kawasan kedubes ini menantang, karena meskipun pembangunan tengah berjalan, kegiatan kedubes harus tetap berjalan. Selain itu, pihak kedubes juga berusaha menegaskan atmosfir terbuka yang menjadi ciri kedubes sejak berdiri pada 1949.

"Meskipun jadi lebih terbuka, namun tetap ada pengamanan. Anda tentu saja tidak bisa melenggang bebas masuk ke dalam area kedutaan besar negara manapun tanpa adanya pengamanan," tegas Dubes Marciel. (umi)

من المقطوع: http://dunia.news.viva.co.id
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: