Pemerintah Suriah Setujui Kiriman Bantuan ke Tujuh Wilayah

Author : Administrator | Wednesday, February 17, 2016 10:07 WIB
Konvoi bantuan kemanusiaan pada 14 Januari ke Madaya, Suriah (Foto: Getty Images)
Konvoi bantuan kemanusiaan pada 14 Januari ke Madaya, Suriah (Foto: Getty Images)

 

DAMASKUS – Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyatakan pemerintah Suriah sudah menyetujui pengiriman bantuan kemanusiaan ke tujuh wilayah yang terkepung perang. Seluruh daerah tersebut dinilai paling membutuhkan bantuan oleh 17 anggota International Syria Group.

Wilayah-wilayah tersebut yakni Deir el Zour yang dikepung oleh kelompok militan ISIS serta Foah dan Kefraya yang dikepung kelompok pemberontak. Bantuan juga akan dikirimkan ke wilayah yang dikuasai pasukan pemerintah seperti Madaya, Muadhamiya, Kafr Batna, dan Zabadani.

“Agen-agen kemanusiaan dan mitranya sedang mempersiapkan konvoi ke area-area tersebut dan akan meluncur sesegera mungkin,” ujar juru bicara PBB, sebagaimana dilansir The Independent, Rabu (17/2/2016).

PBB memperkirakan ada setengah juta warga Suriah yang tinggal dan terkepung di wilayah-wilayah tersebut. Pemerintahan Damaskus setuju konvoi bantuan kemanusiaan itu usai kunjungan utusan PBB untuk Suriah Staffan de Mistura pada Selasa 16 Februari.

Sebelumnya, de Mistura menyebut konvoi bantuan kemanusiaan itu akan dikirim pada Rabu siang waktu setempat ke wilayah-wilayah yang dikepung pasukan keamanan dan pemberontak. “Sangat jelas itu adalah tugas pemerintahan Suriah untuk menjangkau setiap warganya di mana pun dan mengizinkan PBB untuk mengirimkan bantuan kemanusiaan,” tandas de Mistura.


 

 


من المقطوع: http://news.okezone.com/internasional
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: