Polisi AS Buron Usai Bunuh Tiga Warga

Author : Administrator | Monday, February 11, 2013 09:21 WIB
Pencarian terhadap polisi yang buron (Foto: AP)
LOS ANGELES - Seorang polisi Amerika Serikat (AS) saat ini menjadi pihak yang diburu akibat pembunuhan yang dilakukannya. Pihak Kepolisian Los Angeles (LAPD) bahkan menawarkan uang kepada siapa yang bisa memberikan informasi tentang keberadaannya.

Wali Kota Antonio Villaraigosa mengumumkan hadiah uang sebesar USD1 juta atau sekira Rp9,6 miliar (Rp9.665 per USD) kepada siapapun yang berhasil memberikan informasi yang berujung pada penangkapan Chritopher Dorner. Dorner dianggap bersalah atas pembunuhan tiga orang pekan lalu dan masih buron hingga saat ini.

"Komitmen kami untuk menangkap pembunuh ini tetap kuat. Kami tidak akan mentolerir aksi terornya," ujar Wali Kota Antonio Villaraigosa, seperti dikutip Associated Press, Senin (11/2/2013).

Pihak kepolisian menemukan peralatan kemah yang ditemukan beserta senjata di dalam mobil yang digunakan oleh Dorner. Polisi juga menyelidik rekaman telepon dari Dorner kepada seorang perempuan yang dibunuhnya akhir pekan lalu.

Tim SWAT dan polisi udara terus berusaha melakukan pencarian terhadap Dorner. Polisi berusia 33 tahun itu, melakukan aksi terornya sebagai upaya balas dendamnya kepada beberapa petugas Kepolisian Los Angeles. Dorner bersumpah untuk balas dendam atas beberapa anggota LAPD dianggapnya berperan penting untuk membuatnya kehilangan pekerjaan.

Sabtu 9 Februari lalu Kepala Polisi LAPD Charlie Beck mengatakan, pihaknya akan memeriksa tuduhan dari Dorner yang menyebutkan karir polisinya berakhir karena koleganya yang rasis. Beck mengaku akan mendengarkan pengakuan Dorner mengenai tuduhan tersebut bila dirinya tertangkap.

Beck menambahkan, ancaman dan pembunuhan yang dilakukan oleh Dorner membuat pihak kepolisian memberikan perlindungan terhadap sekira 50 lebih keluarga. Bahkan, seorang perwira berpangkat kapten yang menjadi target serangan dari Dorner, tidak keluar rumahnya sejak mendengar ancaman tersebut.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pencarian terhadap Dorner. Pihak LAPD pun berupaya akan menangkapnya hidup-hidup demi mencari kebenaran.(faj)
من المقطوع: http://international.okezone.com
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: