Indonesia Bakal Kedatangan 36 Kapal Pesiar

Author : Administrator | Monday, January 16, 2012 16:06 WIB
Kapal Pesiar The World

VIVAnews - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif memperkirakan bahwa industri pariwisata tetap bertahan, meski saat ini sedang dihantui krisis ekonomi di Eropa.

Terbukti, menurut Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sapta Nirwandar, industri tersebut berhasil menyumbang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp80 triliun pada 2011.

"Memang krisis masih terjadi di Eropa. Pengamatan kami, industri pariwisata punya daya tahan kuat. Terbukti, ketika krisis pada 2007-2008, kunjungan wisatawan tak turun, tapi malah naik, meski hanya sedikit. Jadi, masih stabil," kata Sapta di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Bali, Senin 16 Januari 2012.

Apalagi, Sapta menuturkan, tahun ini tercatat 36 kapal pesiar yang sudah menyatakan diri akan datang ke Indonesia sebanyak 213 kali. Bali sendiri kebagian sekitar 49 kedatangan kapal. "Bayangkan, sekali kunjungan minimal penumpangnya 1.000 orang dari berbagai negara," ujar Sapta.

Dengan jumlah tersebut, target untuk kunjungan kapal pesiar ke Indonesia sudah terpenuhi. "Destinasi Indonesia sangat menarik untuk dikunjungi," tegasnya.

Saat ini, kata dia, pihaknya menyambut baik kunjungan kapal pesiar "Legend of the Seas" ke Bali. Sebab, kapal sepanjang 264 meter itu mengangkut sekitar 3.000 wisatawan mancanegara.

"Bali masih menarik untuk mereka (wisatawan asing). Dampaknya, promosi ke negara mereka bahwa Indonesia adalah negara aman dan nyaman untuk dikunjungi. Dan juga untuk perputaran ekonomi cukup besar," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Pelabuhan dan Pengerukan Kementerian Perhubungan, Kemal Heryandri mengatakan, ke depan akan ada banyak kapal pesiar jenis serupa, bahkan lebih besar yang akan bersandar ke Bali.

Menyambut itu, pihaknya pun melakukan berbagai persiapan. Salah satunya telah melakukan pendalaman dan pemotongan karang. "Kedalaman kolam akan kami tingkatkan tiap tahunnya. Tahun ini juga akan ada pemotongan karang lagi," tuturnya.

General Manager Pelabuhan Benoa, Iwan Sabatini, mengaku pihaknya terus berbenah menyambut hal itu. "Kami berbenah untuk menyambut program pemerintah tentang MP3EI pada 2012. Bali akan didatangi puluhan kapal pesiar," kata dia. (Laporan: Bobby Andalan | Bali, art)

من المقطوع: http://bisnis.vivanews.com
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: