Jelang Munas Golkar, Mahyudin Minta Restu Ratu Tatu

Author : Administrator | Friday, February 26, 2016 10:43 WIB
Mahyudin (kiri) bersama Ratu Tatu/MTVN/Gervin N Purba
Mahyudin (kiri) bersama Ratu Tatu/MTVN/Gervin N Purba

 

Metrotvnews.com, Serang: Ketua DPP Golkar Munas Riau Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Kepemudaan, Mahyudin meminta restu Ketua DPD I Banten Ratu Tatu Chasanah untuk maju sebagai calon ketua umum Golkar. Restu ia minta sembari menggelar pertemuan internal jajaran pengurus Golkar tingkat provinsi dan kabupaten/kota se-Banten di Hotel Ratu Bidakara, Serang, Banten, Kamis 25 Februari malam.

"Bila belum dapat restu dari Ibu Tatu rasanya kurang afdol. Makanya saya minta restu dulu ke sini," kata Mahyudin ketika ditemui di Ratu Bidakaro Hotel, Serang, Jumat (26/2/2016).

Wakil Ketua MPR ini menjelaskan, suasana pertemuan tersebut cukup cair. Mereka membahas organisasi partai beringin serta masalah daerah.

Selain itu, pertemuan juga digunakan Mahyudin untuk memaparkan pikiran dan langkah yang akan dilakukan jika terpilih menjadi ketum Golkar dalam rangka menguatkan mencapai kejayaannya kembali.

Sayangnya, Mahyudin enggan memaparkan rinci rencana apa yang sudah ia susun. Ia tak mau strategi dan rencananya terbaca pesaingnya.

"Langkahnya banyak. Tapi saya kira saya belum bisa publikasi depan umum karena rahasia dapur saya untuk bicara kepada DPD-DPD, kalau dibicarakan depan umum nanti strateginya kebuka semua. Nanti teman saya, kolega saya yang mau maju bisa membaca semua langkah saya," jelasnya.

Setelah Banten, lanjut Mahyudin, dirinya dijadwalkan mengunjungi beberapa daerah lainnya. Ia akan memaparkan langkah dan meminta restu di setiap daerah yang dikunjungi.

"Kemarin ke Jateng, Kaltim, Manado, Kalsel. Besok ke Kaltim, setelah itu ke NTT baru Palu baru Jatim. Kemudian tanggal 1 Maret mungkin di Sumut, Riau, Sumbar. Setelah itu yang lain nyusul jadwalnya," ucap dia.

 

 


من المقطوع: http://news.metrotvnews.com/
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: