Nidji (Foto: Okezone) |
JAKARTA - Nidji kembali dipercaya menjadi pengisi soundtrack untuk sebuah filim. Kali ini film Ketika Tuhan Jatuh Cinta mempercayakan Giring CS untuk meramu original soundtrack film yang dibintangi Reza Rahardian itu.
Nidji memang dikenal sebagai band yang sering menjadi pengisi soundtrack beberapa film. Tercatat mereka telah mengisi soundtrack untuk 14 film. Bahkan mereka baru saja merilis album King of Soundtrack, yang berisi kompilasi lagu-lagu yang dibawakan Nidji dalam film. Giring mengaku mereka mempunyai trik tersendiri dalam menggarap lagu untuk sebuah film.
"Kita harus baca, harus dalami, melihat dan menonton, biasanya dikasih skrip, karena semua ini buat pendalaman lirik. Dan terkadang anak-anak kan enggak sempat baca, jadi nonton,"ujar Giring ditemui di studio Gaharu, Cipete, Jakarta Selatan, Kamis (29/5/2014)
Meski selalu menonton film yang akan dibuatkan soundtrack-nya, namun ada dua film yang mereka buat tanpa ditonton terlebih dahulu, Sang Pencerah dan Laskar Pelangi.
"Salah satu soundtrack yang nggak nonton itu Laskar Pelangi dan Sang Pencerah. Sisanya semuanya kita nonton. Ya itu salah satu kesenangan kita karena kita memang suka nonton,"ungkapnya.