Film-film Terbaru yang Rilis di Bioskop

Author : Administrator | Friday, May 30, 2014 10:21 WIB | Detik News -

Jakarta - Pekan terakhir di bulan Mei menghadirkan film terbaru dari Tom Cruise dengan latar masa depan, 'Edge of Tomorrow.' Selain itu, ada beberapa film lain yang mungkin bisa menjadi hiburan alternatif di akhir pekan. Berikut pilihannya:

1. Edge of Tomorrow

"Edge of Tomorrow" mengungkap masa depan dimana ras alien telah menghuni bumi dalam serangannya yang tak henti, dan tak terkalahkan oleh setiap unit militer di dunia. 

Mayor william Cage (Tom Cruise) adalah seorang perwira yang belum pernah terjun ke pertempuran ketika ia langsung diterjunkan ke sejumlah misi bunuh diri. 

Tewas dalam beberapa menit, Cage menemukan dirinya bersama prajurit pasukan khusus Rita Vrataski (Emily Blunt) masuk dalam mesin waktu, memaksanya menjalani 

pertempuran brutal yang sama berulang-ulang, tewas lagi dan lagi, namun membawa mereka satu langkah lebih dekat untuk mengalahkan musuh.

2. Smiley

Dari kisah urban legen.d terkenal di Minneapolis, AS, Smiley mengisahkan tentang pembunuhan berantai dari dunia maya. Pembunuhan yang dilakukan oleh seseorang berkarakter 'Smiley"
 
Pasca kematian ibunya, Ashley (Caitlin Gerard) memiliki trauma psikologis yang mendalam. Ia pun memutuskan untuk melanjutkan hidup dengan kuliah dan tinggal bersama teman sekamarnya, Proxy (Melanie Papalia).
 
Berawal dari sebuah pesta, Proxy, Ashley dan teman-temannya melakukan chatting lewat sebuah situs yang harus merahasiakan identitas user-nya. Sebuah pesan "I did it for the lulz" yang diulang tiga kali menjadi awal petaka bagi para muda-mudi ini. Smiley disutradarai oleh Michael J. Gallagher dengan sejumlah bintang muda seperti Caitlin Gerard, Melanie Papalia, Shane Dawson, dan Andrew James.

3. Tad, The Lost Explorer

Sejak kecil, Tad sudah bermimpi menjadi seorang arkeolog terkenal, namun setelah dewasa Ia hanya bekerja sebagai buruh bangunan. Tapi itu tidak menyurutkan ambisinya untuk menemukan sesuatu.

Sampai tiba saatnya ketika takdir mengubahnya menjadi legenda. Profesor Humbert memberinya sebuah artefak yang membawanya menuju petualangan besar dalam hidupnya menuju kota emas Haititi.

4. X-Men: Days of Future Past

X-Men: Days of Future Past akan mengambil latar masa depan, di mana semua mutan diburu oleh raksasa, robot-robot milik pemerintah yang disebut sebagai Sentinel.
 
Alur cerita kembali ke tahun 1980 di mana Wolverine (Hugh Jackman) yang dikirim ke masa lalu oleh Professor X (Patrick Stewart) untuk membantu Professor X muda (James McAvoy) dan mutan-mutan lainnya. Para mutan yang tahu di masa depan akan diburu oleh Sentinel kini bekerja sama untuk mencegah kehancuran mereka di masa depan.

5. The Returned

Kondisi dunia setelah manusia menjadi zombie, kini setiap hari mereka harus disuntik dengan 'Protein Pengembalian' agar virus tidak menyebar dan manusia setengah zombie dapat hidup normal. Namun kelompok Anti-Pengembalian melakukan pemberontakan, dan dunia kembali menjadi kacau. Kini dalam keadaan mendesak, mereka harus menghadapi ketakutannya yang paling besar. 

Film arahan sutradara Manuel Carballo ini dibintangi Emily Hampshire, Kris Holden-Ried, dan Shawn Doyle.

من المقطوع: http://hot.detik.com/movie/read/2014/05/30/095423/2595095/229/1/film-film-terbaru-yang-rilis-di-bioskop
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: