Sederet Beasiswa di UMM yang Bisa Kamu Incar untuk Kuliah Gratis, Apa Saja?

Author : Humas | Sabtu, 06 Januari 2024 09:37 WIB | Kaldera News - Kaldera News

Mahasiswa dan mahasiswi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). (Dok.UMM)

Mahasiswa dan mahasiswi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). (Dok.UMM)

MALANG, KalderaNews.com – Ada beberapa beasiswa Univesitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang dibuka untuk para calon mahasiswa baru, apakah kamu tertarik?

UMM menjadi salah satu kampus swasta yang paling dicari calon mahasiswa di Indonesia. Apalagi dengan berbagai program studi yang dimiliki.

Jika kamu ingin menjadi bagian dari UMM di 2024, ada beberapa beasiswa menarik yang bisa dicoba, apa saja itu?

1. Beasiswa Talenta Unggul

Beasiswa Talenta Unggul UMM memungkinkan mahasiswa baru mendapatkan potongan SPP sampai lulus semester delapan.

Selain itu, skema ini juga memberikan kesempatan bagi penerimanya untuk ikut di berbagai kegiatan kepemimpinan dan peningkatan skill selama berkuliah di UMM

2. Beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP)

KIP Kuliah ini adalah program bantuan pendidikan kepada siswa lulusan SMA, SMK dan sederajat dari keluarga kurang mampu, agar dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang universitas atau akademi.

Nominal beasiswa yang akan diterima untuk skema full pendanaan, adalah dengan mendapatkan biaya pendidikan yang ditransfer langsung ke universitas.

Mahasiswa juga mendapat biaya hidup yang ditransfer langsung ke rekening masing-masing. Besarannya adalah Rp.5,7 juta per semester yang ditransfer setiap bulan sebesar Rp.950 ribu.

3. Beasiswa Alumni Sekolah Muhammadiyah

UMM juga memberikan beasiswa berupa potongan Dana Pengembangan Pendidikan (DPP) sebesar 50 % kepada mahasiswa yang berasal dari sekolah (SMA/MA/SMK) Muhammadiyah.

Adapun potongan sebesar 50 % ini otomatis akan diberikan pada saat pembayaran angsuran DPP ke-2.

4. Beasiswa Yatim Piatu

Sebagai salah satu upaya mempersiapkan kader-kader persyarikatan, UMM juga membuka kesempatan kepada siswa/siswi lulusan SMA/SMK/MA untuk melanjutkan studi melalui jalur Program Yatim/ Yatim Piatu.

Adapun beberapa syarat program tersebut antara lain berstatus yatim/yatim piatu, berasal dari keluarga tidak mampu dan mendapat rekomendasi dari Pimpinan Daerah Muhamamdiyah untuk mengikuti seleksi.

Bagi pendaftar yang diterima, akan mendapat Beasiswa Bebas Dana Pengebangan Pendidikan (DPP) dan Sumbangan Penyelenggaraan Pendidikan (SPP) selama 8 semester.

5. Beasiswa Saudara Kandung

UMM juga menyediakan beasiswa bagi mahasiswa baru yang memiliki saudara kandung (kakak/adik) yang tercatat sebagai mahasiswa aktif di UMM.

Potongan DPP sebesar 10% untuk Fikes, 5 % untuk FK dan 20% untuk fakultas lain siap meringankan biaya kuliahmu.

Kalau kamu ingin kuliah di UMM, sejumlah beasiswa ini bisa kamu coba untuk bisa mendapat pembiayaan ataupun potongan DPP.

Sumber: https://www.kalderanews.com/2024/01/06/sederet-beasiswa-di-umm-yang-bisa-kamu-incar-untuk-kuliah-gratis-apa-saja/
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Arsip Berita

Berita Terpopuler