Ini Empat Alasan Komunikasi UMM Layak Jadi Favorit

Author : Humas | Selasa, 04 Juli 2023 09:15 WIB | KlikMu.co - KlikMu.co

Sejumlah mahasiswa Ilmu Komunikasi UMM melaksanakan kegiatan di kampus. (Istimewa)

Malang, KLIKMU.CO – Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) tetap menjadi prodi favorit di lingkungan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Ratusan calon mahasiswa sudah mendaftar dan mengikuti seleksi masuk Komunikasi UMM bahkan sebelum pengumuman SNMPTN 2023 ini.

Tahun ini, Komunikasi UMM resmi menyandang prodi dengan Akreditasi Internasional dari FIBAA yang berbasis di Jerman. Sertifikat akreditasi tersebut diterima Selasa (4/7). Hal ini melengkapi predikat Komunikasi UMM menyusul ditetapkannya sebagai prodi yang menyandang Sertifikat AUN QA tahun 2021.

Komunikasi UMM layak menjadi favorit. Selain akreditasi internasional, inilah empat alasan mengapa Komunikasi UMM jadi pilihan unggulan menurut Kaprodi Komunikasi UMM Nasrullah.   

Pertama, memiliki kekhasan digital creative communication. Pada tiga peminatan di Komunikasi UMM, yaitu Public Relations, Jurnalistik, dan Komunikasi Audio Visual sekarang ditekankan pada komunikasi kreatif digital yang lebih kekinian.

“Harapannya, lulusannya semakin menguasai skill teknis dan kreatif, tetapi juga memiliki modal akademis keilmuan yang mumpuni,” kata Nasrullah.  

Kedua, penerapan kurikulum berbasis luaran (outcome based education/OBE). Pada kurikulum 2023 nanti OBE akan diterapkan lebih optimal melalui muatan praktikum yang harus menggandeng mitra dari dunia industri, dunia usaha dan dunia kerja, creative project yang harus memperoleh rekognisi publik, maupun problem solving atas persoalan di masyarakat dan industri yang riil.

Kepala Laboratorium Komunikasi UMM Widiya Yutanti menambahkan, kurikulum ini juga memungkinkan mahasiswa menyelesaikan kuliahnya melalui jalur karya kreatif di samping jalur skripsi. Jalur karya kreatif tersebut bisa merupakan kelanjutan dari praktikum sebelumnya.

“Minimal ada sembilan mata praktikum yang menggembleng mahasiswa, baik dalam skala laboratorium maupun di lapangan. Karya-karya mereka akan menjadi jejak portofolio yang baik untuk menghadapi dunia kerja kelak,” tuturnya.

Ketiga, sejak tahun lalu, Komunikasi UMM memiliki Center of Exellence (CoE), yakni School of Creative Digital Communication (SCDC). Program unggulan CoE ini adalah jalur khusus MBKM yang dibuka untuk mahasiswa semester lima untuk mengikuti kelas khusus bersama mitra industri yang dilanjutkan magang di semester berikutnya. Program lain adalah shortcourse yang dibuka juga untuk masyarakat umum.

“Program ini memungkinkan mahasiswa lulus lebih tepat waktu dengan bekal skill dan pengalaman di dunia komunikasi kreatif-digital,” ungkap Widiya yang juga ditunjuk sebagai Direktur SCDC ini.       

Terakhir, lulusan dan alumni tersebar di berbagai sektor dan berbagai negara. Penyerapan kerja lulusan Komunikasi UMM membuat prodi ini banyak dilirik calon mahasiswa. Bagaimana tidak, para alumni di berbagai sektor ikut merekomendasikan untuk tidak ragu masuk di prodi yang kini berusia 37 tahun ini.

“Karir jurnalistik saya dimulai di kampus ini. Selama kuliah dan bekerja sebagai tenaga paruh waktu di kampus membuat saya yakin dan percaya diri dapat mengembangkan karir dengan baik,” kata David Rizal, alumnus Komunikasi UMM yang kini menjadi presenter dan produser di Liputan6 SCTV. (Purmono/AS)

Sumber: klikmu.co/ini-empat-alasan-komunikasi-umm-layak-jadi-favorit/
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler