Daftar 20 Kampus dengan Laman dan Medsos Terbaik di Indonesia

Author : Humas | Minggu, 11 September 2022 16:17 WIB | kompas.com - kompas.com

Pintu Gerbang Menuju Universitas Jember

KOMPAS.com - Dalam laporan RevoU yang tersedia melalui revou.co pada awal September 2022 lalu, ada 30 perguruan tinggi dengan kinerja laman (website) dan media sosial (medsos) terbaik se-Indonesia.

Melansir laman Universitas Jember (Unej), Jumat (9/9/2022), Unej masuk dalam daftar 30 perguruan tinggi tersebut.

Dalam pemeringkatan ini, pada kategori kinerja laman, unej.ac.id menempati posisi nomor 11 dari seluruh laman Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia. Serta peringkat ke-13 diantara seluruh laman perguruan tinggi di Indonesia.

Adapun RevoU adalah organisasi yang bergerak di bidang pengembangan dan pelatihan guna memenuhi kebutuhan industri teknologi digital.

Wakil Rektor III bidang Perencanaan, Data Informasi, Kerjasama, dan Humas Unej, Prof. Bambang Kuswandi mengungkapkan kegembiraannya.

Menurutnya, keberhasilan laman dan medsos Universitas Jember tersebut karena semangat kebersamaan dan gotong royong semua pemangku kepentingan di Unej, khususnya di bidang Humas dan Teknologi Informasi dan Komunikasi.

Berikut ini daftar 20 perguruan tinggi dengan kinerja laman (website) dan media sosial (medsos) terbaik se-Indonesia.

1. Universitas Gadjah Mada (UGM)

  • Jumlah pengunjung di website: 6.100.000

2. Universitas Indonesia (UI)

  • Jumlah pengunjung di website: 5.000.000

3. Universitas Bina Nusantara (Binus)

Jumlah pengunjung di website: 4.570.000

4. Universitas Brawijaya (UB) Jumlah pengunjung di website: 4.000.000

5. Institut Teknologi Bandung (ITB) Jumlah pengunjung di website: 3.340.000 

6. Universitas Airlangga (Unair) Jumlah pengunjung di website: 3.200.000

7. Universitas Diponegoro (Undip) Jumlah pengunjung di website: 2.650.000

8. Universitas Sebelas Maret (UNS) Jumlah pengunjung di website: 2.650.000

9. Universitas Padjadjaran (Unpad) Jumlah pengunjung di website: 2.530.000

10. Telkom University Jumlah pengunjung di website: 2.140.000

11. Institut Teknologi Sepuluh Nopember Jumlah pengunjung di website: 1.970.000

12. Institut Pertanian Bogor Jumlah pengunjung di website: 1.920.000

13 Universitas Jember (Unej) Jumlah pengunjung di website: 1.750.000

14. Universitas Islam Indonesia Jumlah pengunjung di website: 1.540.000

15. Universitas Prasetiya Mulya Jumlah pengunjung di website: 1.450.000

16. Universitas Pendidikan Indonesia Jumlah pengunjung di website: 1.300.000

17. Universitas Muhammadiyah Malang Jumlah pengunjung di website: 1.170.000

18. Universitas Gunadarma Jumlah pengunjung di website: 1.000.000

19. Universitas Andalas Jumlah pengunjung di website: 1.000.000 20. Universitas Sumatera Utara Jumlah pengunjung di website: 1.000.000

 

Sumber: https://www.kompas.com/edu/read/2022/09/11/161700571/daftar-20-kampus-dengan-laman-dan-medsos-terbaik-di-indonesia?page=all#page2
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler