Mahasiswa UMM Inovasi Limbah Udang Jadi Penyedap Rasa

Author : Humas | Selasa, 04 Juli 2023 08:49 WIB | kompas.com - kompas.com

Ilustrasi udangIlustrasi udang(Shutterstock)

KOMPAS.com - Biasanya, tiga bagian dari udang yakni kepala, kulit dan ekor akan dibuang atau menjadi limbah.

Tapi, oleh tim mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) membuat terobosan atau inovasi dengan memanfaatkan limbah udang menjadi penyedap rasa.

Adapun tim tersebut terdiri dari para mahasiswa Ekonomi Pembangunan UMM. Menurut ketua tim Rezatullah, inovasi ini menjadi upaya untuk mengurangi pencemaran lingkungan.

Tidak hanya itu saja, tapi juga menambah nilai limbah karena diubah menjadi produk yang bermanfaat bagi masyarakat.

Jadi limbahnya diubah menjadi shrimp flavour atau penyedap rasa. Limbah udang itu diperoleh dari proses industri udang. Meliputi bagian-bagian tubuh udang yang tak terpakai seperti kepala, kulit, dan ekor.

"Tiga bagian ini biasanya dibuang begitu saja oleh pihak industri," ujarnya dikutip dari laman UMM, Kamis (29/6/2023).

Jika dibuang tentu menjadi limbah yang dapat mencemari lingkungan, terutama menimbulkan bau yang tidak sedap. Hal itu membuat Rezatullah dan tim semakin bersemangat menghasilkan solusi yang tepat dan akurat.

Sedangkan untuk proses pembuatannya, dimulai dengan mengumpulkan limbah udang terlebih dahulu.

Kemudian limbah yang terdiri dari kulit, kepala, dan ekor udang itu dihaluskan dengan menggunakan mesin. Kemudian menghasilkan serbuk halus.

Setelah itu, serbuk tersebut dicampur dengan bumbu dapur dan rempah-rempah. Lalu campuran bahan tersebut dikeringkan dan pada akhirnya dikemas dalam bentuk yang kondisional dan siap digunakan.

"Kami saat ini juga tengah merinstis usaha ini agar bisa digunakan masyarakat luas," terangnya.

Para mahasiswa UMM itu terdiri dari Mina Syalafi Mufah, Risda Yanti Fatikasari, Tutut Solikah.

Mereka mendapatkan bimbingan, dampingan, dan masukan dari salah satu dosen yakni Setyo Wahyu S, SE., ME.

Sumber: kompas.com/edu/read/2023/07/03/111047971/mahasiswa-umm-inovasi-limbah-udang-jadi-penyedap-rasa
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler