Tingkatkan KTW Prodi Ekonomi Syariah UMM Workshop Penulisan Tugas Akhir

Author : Humas | Rabu, 13 November 2024 04:20 WIB | MataHati - MataHati

TABLOIDMATAHATI.COM, MALANG – KTW singkatan  Kelulusan Tepat Waktu merupakan visi Prodi Ekonomi Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang (Ekos FAI UMM). Nah terkait dengan hal ini, Prodi Ekos UMM tanggal 9/11 kemarin mengadakan workshop penulisan tugas akhir sekaligus sosialisasi panduan terbaru dan peningkatan literasi teknik penulisan skripsi bagi mahasiswa angkatan 2021 serta dosen pembimbing skripsi.

Dalam sambutannya Ketua Prodi Ekonomi Syariah FAI-UMM, Dr. Rahmad Hakim, M.MA, disapa ustadz Rahmad menyampaikan pentingnya peningkatan kemampuan menulis skripsi dengan menggunakan metode yang lebih sistematis dan efisien, seiring dengan perkembangan standar akademik dan teknologi yang semakin maju.

“Dengan adanya workshop ini, kami berharap mahasiswa dapat menulis tugas akhir dengan lebih terstruktur, serta dapat menyelesaikan skripsinya tepat waktu,” ujar ustadz Rahmad.

 

Sumber: https://tabloidmatahati.com/tingkatkan-ktw-prodi-ekonomi-syariah-umm-workshop-penulisan-tugas-akhir/
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Arsip Berita

Berita Terpopuler