Cegah Covid-19 Mahasiswa UMM Lakukan Penyemprotan Desinfektan

Author : Humas | Senin, 14 September 2020 12:34 WIB | Suara - Suara

 

Mahasiswa UMM melakukan pengabdian dan melaksanakan salah satu program kerja yaitu penyemprotan desinfektan di tempat umum seperti masjid, mushola, sekolah dan tempat bermain.Suara.com - Mahasiswa Universitas MUhammadiyah Malang melakukan pengabdian masyarakat (PMM) di Desa Sekaran, kecamatan Balen, kabupaten Bojonegoro.

 

Pandemi yang terjadi saat ini membuat masyarakat resah dan takut untuk keluar rumah atau ke tempat umum. Apalagi untuk beribadah, mayoritas penduduk di Desa Sekaran Bojonegoro beragama Islam. Terdapat beberapa Masjid dan Mushola di Desa tersebut. Dan  beberapa sekolah RA, SD, SMP dan TPQ. 

 

Aktivitas di Desa Sekaran berjalan seperti biasa setelah penetapan new normal dari pemerintah. Anak-anak disana sudah melakukan kegiatan mengaji di TPQ. Kegiatan mengaji mereka lakukan dengan tetap menggunakan masker. Meskipun demikian tetap saja hal tersebut dapat memperluas penyebaran Covid-19. Untuk itu, Mahasiswa melakukan penyemprotan desinfektan. 

Mahasiswa UMM bekerja sama dengan karang taruna Tunas Bangsa melakukan penyemprotan desinfektan di beberapa masjid, mushola, sekolah, TPQ dan tempat bermain di lingkungan Desa Sekaran. Penyemprotan desinfektan menggunakan bahan-bahan : wipol atau cairan pemutih pakaian dan air bersih. dan peralatan yang di butuhkan : APD, Hand Sprayer, lap flanel, sarung tangan, Masker N95 atau masker bedah, dan gelas ukur.

Penyemprotan desinfektan dilakukan di 2 Masjid, 4 Musala, Sekolah RA, SD, SMP, TPQ dan tempat bermain. Dengan adanya penyemprotan desinfektan ini diharapkan masyarakat merasa aman saat beribadah. Dan anak-anak terhindar dari penyebaran Covid-19.

Mengingat Covid-19 yang terjadi saat ini, mahasiswa UMM menghimbau agar masyarakat tetap selalu menjaga kebersihan dengan rajin mencuci tangan, menggunakan masker, membawa handsanitizer dan melakukan segala sesuatu sesuai protokol yang dianjurkan pemerintah. 

Sumber: https://www.suara.com/yoursay/2020/09/09/160730/cegah-covid-19-mahasiswa-umm-lakukan-penyemprotan-desinfektan
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler