UMM Buat Film Dokumenter

Author : Humas | Kamis, 06 September 2012 18:55 WIB | Surya - Surya

SURYA Online, MALANG - Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) bakal membuat film dokumenter, yang berisi perjalanan UMM hingga maju pesat seperti sekarang. Selain itu, perjalanan pemimpin dan mahasiswa UMM juga turut diabadikan.

Kepala Humas UMM, Nasrullah menerangkan pihaknya sudah membentuk tim kreatif untuk mewujudkan film dokumenter itu. Tim itu, terdiri dari sineas-sineas muda yang kbetulan alumni dan mahasiswa UMM. "Mereka sudah memiliki jam terbang yang memadai untuk membuat film tentang UMM,” kata Nasrullah usai mengikuti upacara Pesmaba, Kamis (6/9/2012).

Tim yang dimaksud terdiri dari alumni UMM yang pernah memenangkan Eagle Awards Metrotv, kelompok mahasiswa pecinta sinematografi, fotografer, serta beberapa personil pembantu. Mereka digeber dengan konsep yang matang untuk memproduksi stockshoot yang nantinya dikembangkan menjadi film dokumenter, video profil dan iklan TV.

Untuk mendukung dokumentasi itu, jelas Dosen Ilmu Komunikasi tersebut, selain memanfaatkan peralatan yang dimiliki UMM, pihaknya juga akan menyewa berbagai alat lainnya. Salah satu alat itu adalah helicam, untuk mengambil gambar dari udara. “Agar tidak kehilangan momentum kita menyewa tiga helicam, satu jimmy jip, dan 7 kamera,” kata Nasrullah yang akan memimpin produksi film ini.

Pembantu Rektor II, Drs Fauzan MPd, berharap film itu nanti selain digunakan untuk menerima tamu, ditayangkan di televisi juga dapat dijadikan sebagai souvenir kepada tamu dengan kemasan khusus yang menarik.

Apel pembukaan Pengenalan Studi Mahasiswa Baru (Pesmaba), Kamis (6/9/2012), diikuti 6.655 mahasiswa baru, dipimpin Inspektur Upacara Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Murdjito. Pada sesi stadium general, Ketua Umum PP Muhammadiyah Prof Dr Din Syamsudin dan Mantan Mendiknas Prof HA Malik Fadjar menjadi pembicara.

Rencananya, pada penutupan Minggu (9/9/2012), UMM akan mendatangkan Mendikbud Prof Dr M Nuh untuk memberi ceramah penutup sekaligus menyatakan secara resmi calon mahasiswa yang mengikuti Pesmaba diterima secara penuh sebagai mahasiswa UMM.

Sumber: http://surabaya.tribunnews.com/m/index.php/2012/09/06/umm-buat-film-dokumenter
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler