Prodi Agribisnis UMM Raih Pendanaan PKK ORMAWA

Author : Humas | Senin, 19 Juni 2023 09:47 WIB | Tabloid Jawa Timur - Tabloid Jawa Timur

PERWAKILAN Himpunan Mahasiswa Agribisnis UMM yang beranggotakan 15 orang, dipimpin Muh Ikhwan, dibimbing Festy Putri dan Wahid M Sodiq tersebut mengusung proposal dengan judul ‘Pengembangan Desa Wisata Berbasis Agriwisata Melalui Optimalisasi Pengelolaan dan Diversifikasi Tanaman Sayur’ di Desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Muh Ikhwan mengungkapkan kegembiraannya atas raihan ini. “Terima kasih atas dukungan Prodi Agribisnis UMM dan HIMAGRI. Program yang luar biasa ini membuat semangat kami lebih terpacu untuk mengabdi pada masyarakat.  Harapan kami, mahasiswa dan masyarakat bisa selalu berkolaborasi membangun wilayah mikro maupun makro ke arah yang lebih baik,” harapnya, Senin (19/06/2023) siang.

Kegembiraan atas keberhasilan tersebut juga diungkap salah satu mahasiswa yang tergabung di kelompok ini, Rico.  “Alhamdulillah saya bangga. Selamat kepada teman-teman HIMAGRI yang telah lolos dalam kompetisi bergengsi ini. Semoga di kesempatan berikutnya, HIMAGRI tetap bisa mempertahankan prestasi serta eksistensinya, dan semakin giat mengikuti kompetisi bergengsi lainnya untuk mengembangkan sektor agribisnis di masa datang,” harapnya.

Terpisah, Ketua Program Studi Agribisnis UMM, Ary Bakhtiar, menyambut kabar baik ini. Menurutnya, prestasi ini diraih karena kerja keras Tim Prodi Agribisnis UMM  yang solid, mulai civitas akademika hingga kolaborasi dengan mitra dunia industri (dudi). “Hebatnya,   Prodi Agribisnis kita juga menjalin kerjasama untuk pemagangan internasional di Jepang dan Summer School di Thailand,” katanya.

Selain PKK ORMAWA, mahasiswa agribisnis, Viky Meidy Wahid dan tim juga berhasil memperoleh pendanaan PKMPM dari Kemdikbud Ristek.  (div/mat)

Sumber: tabloidjawatimur.com/prodi-agribisnis-umm-raih-pendanaan-pkk-ormawa/amp/
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler