FK UMM Wujudkan Pembelajaran Unggul, Gelar Lokakarya Penyusunan-Pengembangan Modul Praktikum

Author : Humas | Rabu, 08 November 2023 09:09 WIB | Tabloid Matahati - Tabloid Matahati

WhatsApp Image 2023-11-07 at 15.49.09

TABLOIDMATAHATI.COM, MALANG – Menjadi lembaga pendidikan kedokteran yang unggul sekaligus rujukan, Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang (FK UMM) melaksanakan lokakarya Penyusunan dan Pengembangan Modul Praktikum pada Jumat (20/10).

FK UMM Wujudkan Pembelajaran Unggul, Gelar Lokakarya Penyusunan- Pengembangan Modul Praktikum 1

Penyampaian materi oleh nara sumber.

Menurut Ketua Medical Education Unit (MEU) FK UMM, dr. Gita Sekar Prihanti M.Pd.Ked, lokakarya ini sebagai salah satu wujud kegiatan yang disesuaikan dengan indikator akreditasi LAM-PTKes (Lembaga Akredisitasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan), BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi), dan Renov serta Renstra.

Kata dokter Gita lokakarya tersebut menghadirkan narasumber nasional sebagai pemateri utama, dr. Yoyo Suhoyo, M.Med.Ed. Phd, dari Fakultas Kedokteran kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gajah Mada (FKKMK UGM). Pada materinya disampaikan mengenai benchmark kurikulum di kampusnya, penilaian praktikum, dan materi evaluasi kurikulum praktikum internal FK UMM yang meliputi kelengkapan kurikulum.

FK UMM Wujudkan Pembelajaran Unggul, Gelar Lokakarya Penyusunan- Pengembangan Modul Praktikum 2

Dekan FK UMM, Dr.dr. Meddy Setyawan, Sp.PD, FINASIM, (dua dari kiri) bersama nara sumber lokakarya.

Berikutnya juga dipaparkan evaluasi pelaksanaan praktikum dari Kepala Lab. Biomedik, dr. Annisa Hasanah, M.Si., Sp.A., dan diteruskan dengan umpan balik narasumber terhadap modul praktikum FK UMM.

Disebutkan dokter Gita, peserta kegiatan lokakarya terdiri dari seluruh dosen pengampu modul praktikum, penanggung jawab 23 Blok, dan ketua departemen yang melaksanakan praktikum. Semua peserta melakukan umpan balik bersama narasumber terkhusus pada modul praktikum seperti laboratorium Biomedik, Farmakologi, Mikro Parasit, Patologi Klinik, Patologi Anatomi, Anatomi Histologi dan Fisiologi.

Ketersediaan modul FK UMM sudah seratus persen tetapi ada terud dilakukan perbaikan. Jadi kalau secara kuantitas sudah seratus persen tetapi secara kualitas butuh perbaikan. Hal ini untuk kelengkapan terutama dari RPS praktikum, mekanisme penilaian ujian atau penilaian praktikum yang harus dibedakan.

Pembedaan ini terkait mana praktikum yang ujiannya masuk CBT ke ujian Blok mana praktikum yang benar-benar menilai ketrampilan klinik sehingga bentuk ujiannya nanti berbeda yaitu ujian psikomotor.

Lokakarya Penyusunan dan Pengembangan Modul Praktikum membuahkan hasil dengan munculnya beberapa masukan yang sangat membangun. Ada sedikit perbaikan seperti kelengkapan administrasi modul praktikum, proses penilaian, dan pelaksanaan praktikum.

“Dari rekomendasi yang sudah dibicarakan bersama memang perlu ada perbaikan. Semua perbaikan tujuannya adalah sebagai strategi untuk mencapai akreditasi unggul FK UMM.

FK UMM Wujudkan Pembelajaran Unggul, Gelar Lokakarya Penyusunan- Pengembangan Modul Praktikum 3

Usai lokarkarya peserta dan narasumber foto bersama.

Selain itu tidak hanya masalah akreditasi atau penilaian, lebih jauh dari itu tujuan mengadakan lokakarya dengan proses ini diharapkan bisa meningkakan kualitas pembelajaran di FK UMM dan harapan akhirnya tentunya hasil belajar, nilai, atau prestasi belajar mahasiswa FK UMM khususnya akan semakin membaik.

Sekedar informasi pendaftaran gelombang 1 sudah dibuka FK UMM telah dibuka. DPP bisa dicicil. Jika lulusan SMA Muhammadiyah DPP mendapat potongan 50 persen. Program Sarjana kedokteran dan farmasi periode I (1 November-13 Mei 2024). Program Sarjana kedokteran dan farmasi periode II (14 Mei-22 Juli 2024). (humas fk umm/editor: hamara)

Sumber: https://tabloidmatahati.com/fk-umm-wujudkan-pembelajaran-unggul-gelar-lokakarya-penyusunan-pengembangan-modul-praktikum/
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler