PMM Mitra Dosen FIKES UMM Promosi Kesehatan di SMAN 2 Batu

Author : Humas | Selasa, 06 September 2022 09:12 WIB | Tabloid Matahati - Tabloid Matahati

PMM UMM FIKES A

TABLOIDMATAHATI.COM, MALANG-Pengabdian Masyarakat Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Malang (PMM FIKES UMM) mitra dosen,   menjadikan SMA Negeri 2 Kota Batu sebagai mitra pengabdian.

Dijelaskan Dosen Pembimbing Lapangan PMM Mitra dosen Melizza, S.Kep, Ns, M.Kep, bahwa PMM yang dilaksanakan ini tema besar adalah penguatan profil Pelajar Pancasila yang dilakukan PMM UMM Mitra Dosen kelompok 44 Kepada siswa SMA Negeri 2 Batu dalam promosi kesehatan cuci tangan.

Menurut Melizza, sesuai dengan anjuran kementrian pendidikan, project penguatan profil Pelajar Pancasila memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengalami pengetahuan sebagai proses penguatan karakter sekaligus kesempatan untuk belajar dari lingkungan sekitarnya.

Dalam kegiatan project ini, tandas Melizza, peserta didik memiliki kesempatan untuk mempelajari tema-tema atau isu penting seperti perubahan iklim, antiradikalisme, kesehatan mental, budaya, wirausaha, teknologi, dan kehidupan berdemokrasi sehingga peserta didik bisa melakukan aksi nyata dalam menjawab isu-isu tersebut sesuai dengan tahapan belajar dan kebutuhannya.

Nah lanjut Melizza berkaitan dengan program kerja dari pengabdian mahasiswa oleh masyarakat dengan mitra dosen universitas Muhammadiyah Malang melakukan promosi kesehatan serta mendemostrasikan cara mencuci tangan 6 langkah dengan benar kepada siswa SMAN 2 Batu.  

Menurut Melizza kegiatan ini dilakukan untuk memberikan edukasi atau promosi kesehatan kepada siswa SMAN 2 Batu dalam penguatan profil pelajar Pancasila, serta siswa dapat mengimplementasikan cuci tangan 6 langkah dengan benar ke masyarakat secara langsung dengan benar sebagai bentuk pencegahan penyakit dan covid-19.

“Dalam kerjasama untuk menerapkan proyek dalam kurikulum merdeka, karena UMM merupakan Lembaga kompeten terutama dibidang Kesehatan. Harapan dalam kegiatan ini lebih intens lagi sepanjang kurikulum merdeka ini dijalankan oleh pemerintah. Selain bisa terjun langsung ke masyarakat, kerjasama dengan mitra dosen di bidang kesehatan mengembangkan UKS sekolah,” ucapnya.

Sekedar diketahui, antusias serta semangat dari siswa  SMAN 2 Batu dalam kegiatan yang dilakukan PMM UMM kelompok 44 mitra dosen. Selain mendengarkan siswa SMAN 2 Batu mempraktekkan cara cuci tangan 6 langkah yang benar yang sebelumnya sudah di demonstrasikan oleh pemateri. Kegitan PMM UMM kelompok 44 mitra dosen berjalan dengan lancar dan kondusif. (rilis: humas fikes/editor: doni osmon)

Sumber: https://tabloidmatahati.com/pmm-mitra-dosen-fikes-umm-promosi-kesehatan-di-sman-2-batu/#.Yxmo63ZByUl
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared:

Kategori

Berita Terpopuler