Menginap di Rayz UMM Hotel Malang, pilihan menu breakfast-nya sangat banyak. Uniknya hotel ini ikut menampilkan menu tradisional, yaitu nasi kuning dan jamu tradisional
Tagar.co – Ahad pagi (12/1/2025), langit Malang diselimuti mendung tipis. Waktu menunjukkan pukul 06.40 WIB, saatnya para peserta Rakerwil Lazismu Jawa Timur 2025 menikmati breakfast atau sarapan.
Kami segera masuk ke dalam lift yang berukuran mini menuju lantai satu, tempat resto untuk menikmati sarapan. Tiba di resto langsung disambut oleh satu satu staf hotel. “Selamat datang. Mohon maaf dari kamar berapa bapak?” tanyanya mengkorfimasi asal kamar. Pagi ini mendapatkan free breakfast untuk dua orang.
Di resto yang berada di sisi barat lobi Rayz UMM Hotel Malang ini tersedia berbagai menu sarapan. Di sisi pojok timur resto yang sangat luas ini ada Egg Corner. Di stan ini anda bisa request menu omelet, sosis goreng, telur mata sapi setengah matang ataupun matang. Plus saus tomat, saus cabe, lada, dan garam.
Melangkah ke arah selatan ditemukan aneka pastry, wheat toast bread, white toast bread. Aneka selai dan taburan melengkapi stan ini. Di sebelah kanannya ada menu bubur ayam lengkap dengan aneka propertinya.
Lanjut ke kanan ada kaldu ayam, nasi putih, nasi goreng rendang soun goreng jamur, mix vegetable, dan ayam kecap. Terasa istimewa ketika terus melangkah ke kanan. Ada soto ayam Lamongan yang disiapkan dengan menggunakan pikulan.
Tinggal pilih sendiri ubo rampe soto ayam Lamongan. Ada mie soun, ayam goreng suwir, telur ayam rebus, bawang merah goreng, bawang putih goreng, irisan seledri, jeruk nipis, dan sambal. Lanjutkan dengan mengambil kuah soto yang aromanya menggoda.
Di ujung bagian selatan terdapat aneka gorengan yang kali ini menyiapkan weci (di daerah lain ada yang menyebutnya ote-ote, hongkong, atau bakwan). Tentu lengkap dengan saus dan cabe rawit hijau.
Kemudian di sisi barat selatan resto, hotel menyiapkan aneka jus. Ada grape jus, orange jus, infused water. Dan tentu ada mineral water. Melangkah ke barat lagi badan akan langsung merasa sehat karena hotel menyediakan jamu tradisional. Anda bisa memilih kunyit asam atau beras kencur.
Bergerak ke barat lagi menemukan snack chocho crunch dan corn flakes (sereal jagung) yang dilengkapi fresh milk. Di sebelah baratnya ada bubur kacang hijau dan aneka cake. Di bagian akhir sisi ini ada menu Special Nusantara Cuisine, yaitu nasi kuning dan perlengkapannya. Ada semur tahu, orek tempe, krupuk dan yang lainnya.
Ternyata belum habis menunya. Meluncur ke sisi utara resto telah disiapkan aneka buah dan puding. Plus hot tea dan hot coffee. Selain menikmati sarapan di tengah resto, anda juga menikmatinya di sisi timur resto. Menikmati sarapan dengan pemandangan kolam renang anak.
Area resto ini juga dilengkapi dengan mushalla yang cukup luas. Mushalla yang terletak di sebelah barat resto ini memiliki 6 shaf untuk pelaksanaan shalat. Silakan berkunjung. (#)
Jurnalis Sugiran Penyunting Mohammad Nurfatoni