dr. Ruslan Jaelani |
BAGI dokter Ruslan Jaelani, dunia wirausaha bukan cuma berorientasi mencari untung, tapi juga dapat memberi manfaat bagi orang lain. Ruslan yang merupakan pendiri Bengkel Rinjani Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) bersama Istrinya Bety Mahmud sampai saat ini telah sukses mendirikan 12 perusahaan di bidang jasa, di antaranya stasiun pengisian bensin, koperasi, bengkel mobil, serta jasa perbankan.
Tak pernah terlintas sedikitpun dibenak Ruslan untuk menjadi pengusaha sukses, selain melakoni profesinya sebagai seorang dokter spesialis paru-paru. Dari istrinyalah Ruslan belajar kegigihan berwirausaha. Dimulai dari usaha apotek kecil-kecilan yang dirintis istrinya, mereka berhasil mendirikan berbagai cabang usaha di Malang, Jawa Timur.
Diakuinya, menjalankan usaha di bidang jasa membawa berkah tersendiri bagi pasangan asal Bukit Tinggi, Sumatera Barat Ini. Ruslan membeberkan kiat suksesnya kepada 20 peserta Rinjani Skill Development Center angkatan X periode 2017/2018, Selasa (15/8). Sedikitnya ada tiga hal yang mesti dijadikan pegangan bagi calon pengusaha sukses.
“Dari istri sayalah ketiga prinsip ini saya pelajari dan amat penting dijalankan oleh anda yang hendak memulai usaha, yakni bekerja keras dan pantang mundur menghadapi kesulitan, kejujuran, serta memberi pelayanan yang terbaik kepada pelanggan,” ujar pria berusia 85 tahun ini.
Ditambahkan Ruslan, kejujuran adalah piranti terpenting majunya sebuah usaha. “Kalau saudara pintar melayani saja, tapi tidak dilandasi kejujuran, percayalah usaha anda tidak akan berkembang bahkan bisa jadi mundur," ungkapnya.
Terakhir, memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Dengan memberikan pelayanan yang terbaik, usaha yang tengah dijalankan akan berdampak baik dengan akan terus dipercaya pelanggannya.
Keputusan mewakafkan Bengkel Rinjani kepada UMM dinilainya sebagai keputusan tepat. Ia ingin salah satu usaha yang didirikannya ini dapat bernilai ibadah. Selain itu, lewat tangan dingin serta pengelolaan yang profesional oleh UMM dapat memajukan pengelolaan Rinjani Skill Development Center yang digagasnya. (can)