Program UMM Pasti Beri Kepastian Wali Mahasiswa Baru

Author : Humas | Sabtu, 22 Juli 2023 04:45 WIB
Sambutan Rektor UMM, Prof. Dr. Fauzan, M.Pd. Dalam Acara Silaturahmi Orang Tua/Wali Mahasiswa 2023 (Foto : Rino Humas)

Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berkomitmen penuh menciptakan sumber daya manusia (SDM) terbaik dan unggul. Salah satunya melalui Center for Future Works (CFW) dan Center of Excellent (CoE). Hal itu ditegaskan oleh Rektor UMM, Prof. Dr. Fauzan, M.Pd. saat menyambut wali mahasiswa baru pada 22 Juli 2023 lalu di Dome.

Fauzan, begitu ia kerap disapa, menegaskan, program itu juga menjadi upaya Kampus Putih untuk menyambut bonus demografi 2045. SDM yang unggul bisa dilahirkan jika ada fasilitas dan program yang diberikan. Saat ini, ada lebih dari 54 CoE yang sudah dijalankan oleh UMM dan jenisnya variatif. 

Menariknya, para mahasiswa juga bisa menyiapkan diri untuk lulus cepat sejak semester 2 melalui jalur bebas skripsi. Banyak mekanisme yang bisa diambil, mulai dari jalur penelitian, pengabdian masyarakat, publikasiartikel ilmiah, dan karya lainnya. Usaha itu juga menjadi salah satu manifesto dari slogan dari UMM. Yakni UMM Pasti, pasti lulus, pasti bekerja, dan pasti mandiri.

Baca Juga : Sepuluh Langkah Ampuh Atasi Stroke ala Dosen FK UMM

“Kami tidak pernah membatasi minat dan bakat dari anak-anak bapak dan ibu. Kami berikan berbagai macam mekanisme untuk ekuivalensi tugas akhir skripsi. Jadi nantinya, putra putri bapak ibu sekalian bisa lulus dari UMM tanpa skripsi,” katanya.

Adapun UMM sudah menyiapkan berbagai fasilitas dan unit usaha yang bisa dikunjungi oleh para orangtua saat singgah di Malang. Misalnya saja Rayz Hotel, Taman Rekreasi Sengkaling, hingga My Dormy Hostel yang akan selalu memberikan diskon khusus. Selain itu juga Medical Center (UMC) dan Rumah Sakit sebagai sebagai fasilitas kesehatan yang dapat digunakan oleh seluruh mahasiswa. Ada lebih dari 13 unit usaha yang bisa dikunjungi dan dimanfaatkan.

Baca Juga : Rakernah Tarjih Muhammadiyah di UMM: Susun Fikih Lansia dan Budaya Berkemajuan

Sementara itu, salah satu wali mahasiswa baru, Umi Kuslum mengaku, fasilitas yang disediakan membuatnya menyekolahkan anaknya di UMM. Apalagi semua ditunjang dengan sarana prasarana  yang lengkap. Mulai dari laboratorium yang mumpuni, kelas  yang nyaman, dan lainnya. Bahkan kalau merasa lelah, mahasiswa bisa menghibur diri dengan perahu bebek di danau atau juga berkunjung ke taman rekreasi sengkaling yang dimiliki kampus. 

“Harapan saya untuk anak muda cukup singkat namun berbobot. Jangan pernah meremehkan pendidikan. Maksimalkan segala peluang dan kesempaan yang ada” pungkas wali mahasiswa jurusan Keperawatan itu. (Faq/Wil)

Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image