Nasib Nuklir Iran Ditentukan Hari Ini

Author : Administrator | Selasa, 31 Maret 2015 09:43 WIB
Nasib Nuklir Iran Ditentukan Hari Ini
Nasib Nuklir Iran Ditentukan Hari Ini (Foto:Reuters)

LAUSANE – Iran dan enam negara besar (Amerika Serikat, Rusia, Prancis, Inggris, Jerman, dan China) akan menentukan nasib nuklir Iran hari ini di Lausane, Swiss.

Namun, banyak pihak menilai masih banyak hal yang harus diselesaikan oleh masing-masing pihak untuk mencapai kesepakatan damai.

“Masih ada hal-hal yang sulit untuk disepakati,” ujar Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), John Kerry, seperti dilansir Reuters, Selasa (31/3/2015).

“Kami masih terus bekerja keras agar kesepakatan damai tercipta hari selasa,” tegasnya.

Perundingan hari ini juga mendapat perhatian serius dari Kongres AS, Kongres AS memberikan peringatan jika kesepakatan damai tidak terwujud, maka AS akan menjatuhkan sanksi untuk Iran.

Sementara itu, Presiden Barack Obama mengancam akan menggunakan Hak Veto jika kongres menjatuhkan sanksi kepada Iran.

Tekanan juga datang dari Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu. Menurutnya, Iran harus diberi sanksi agar tidak membuat senjata pemusnah massal.

Israel merupakan negara yang terancam akan nuklir Iran, sehingga menolak program nuklir Iran dan meminta supaya diberikan sanjsu bagi negara tersebut.

(ful)

Sumber: http://news.okezone.com
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared: