Perdamaian Palestina-Israel, Mesir Siap Pulihkan Peran

Author : Administrator | Rabu, 15 Mei 2013 10:57 WIB

Presiden Mesir Mohamed Mursi--REUTERS/Ueslei Marcelino/bb

 

Metrotvnews.com, Ramallah: Presiden Mesir Muhammad Mursi berjanji kepada Presiden Palestina Mahmoud Abbas bahwa Mesir berusaha memulihkan perannya dalam menghidupkan kembali pembicaraan perdamaian Palestina-Israel sejalan dengan upaya internasional.

Menurut pejabat Palestina, Selasa (14/5), pernyataan tersebut disampaikan Mursi melalui Duta Besar Mesir di Ramallah, Tepi Barat.

Mursi menyatakan bahwa Kairo akan memainkan peran dalam proses perdamaian tersebut setelah gonjang-ganjing politik akibat terdepaknya Presiden Husni Mubarak.

Pejabat tersebut menyatakan Abbas akan mempelajari janji Mesir ketika ia bertemu dengan Mursi, besok. Abbas berencana melakukan kunjungan tiga hari ke Kairo mulai hari ini. Pertemuan antara kedua pemimpin itu adalah yang kelima sejak Mursi terpilih sebagai Presiden Mesir pada Juni 2012.

Pertemuan tersebut akan fokus membahas perujukan faksi-faksi politik di Palestina dan upaya Amerika Serikat menghidupkan kembali pembicaraan perdamaian yang telah macet sejak 2010. (Antara/Xinhua)


Editor: Afwan Albasit

 

 

sumber: metrotvnews

Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared: