Ilustrasi. (Foto: Reuters)
RIYADH – Usia pernikahan sepasang pengantin di Arab Saudi hanya bertahan seumur jagung, malah jauh lebih singkat. Pengantin pria yang marah setelah istrinya membagikan rekaman dan foto-foto pernikahan mereka di media sosial Snapchat, langsung menceraikan perempuan yang baru saja dinikahinya itu.
Usut punya usut, ternyata pasangan tersebut telah menyetujui kontrak pernikahan yang melarang pengantin perempuan untuk menggunakan aplikasi media sosial untuk mengirimkan fotonya. Karena kontrak tersebut dilanggar, perceraian pun terjadi.
“Ada perjanjian pranikah antara kakak saya dengan tunangannya bahwa dia tidak akan menggunakan aplikasi media sosial seperti Snapchat, Instagram, atau Twitter untuk untuk posting atau mengirimkan fotonya,” jelas adik pengantin perempuan sebagaimana dikutip The New Arab, Selasa (25/10/2016).
“Hal itu tercantum dalam kontrak pernikahan dan mengikat. Sayangnya adik saya tidak menghormati janjinya dan menggunakan Snapchat untuk membagikan foto upacara pernikahannya kepada teman-temannya, menyebabkan pengantin pria membatalkan pernikahan mereka dan menuntut cerai,” tambahnya.
Kasus seperti ini bukanlah hal yang aneh di Arab Saudi dan negara-negara Timur Tengah. Baru-baru ini, pernikahan seorang pengantin perempuan juga diakhiri suaminya setelah dia terlihat tanpa riasan.
(dka)