Terpilihnya Presiden Pertama Polandia secara Demokratis

Author : Administrator | Jum'at, 09 Desember 2016 06:55 WIB

Lech Walesa dianggap sebagai pria yang merubah wajah Polandia (Foto: Big Issue)

Jurnalis : Emirald Julio

PADA 9 Desember 1990, sejarah dunia mencatat sebuat event yang mengubah wajah perpolitikan Polandia. Pasalnya, pada tanggal tersebut untuk pertama kalinya Polandia memiliki presiden yang benar-benar terpilih secara demokratis.

Lech Walesa, pendiri Serikat Buruh Solidaritas (Niezależny Samorządny Związek Zawodowy) adalah sosok presiden pertama Polandia yang benar-benar pilihan rakyat. Walesa sebelum mendirikan Solidaritas merupakan seorang montir listrik yang bekerja di Galangan Kapal Lenin di Gdansk. Sayangnya, ia dipecat pada 1975 karena mengikuti demonstrasi para buruh.

Ketika demonstrasi pada Agustus 1980 kembali pecah akibat kenaikan harga sembako, Walesa memanjat pagar galangan kapal di Gdansk untuk ikut bergabung dengan para buruh yang sedang berorasi. Melihat semangatnya, Walesa terpilih sebagai pimpinan komite demonstrasi dan tiga hari setelah ia terpilih, tuntutan para buruh pun disetujui.

Melihat adanya potensi melakukan perubahan, Walesa kemudian membantu mengoordinasi demonstrasi lain di Gdansk dan menuntut Pemerintah Polandia mengizinkan formasi bebas dari serikat buruh serta hak untuk berdemonstrasi tanpa tekanan. Pada 30 Agustus 1980, Pemerintah Polandia akhirnya menyerah dengan tuntutan para demonstran melegalkan serikat buruh serta memberikan kebebasan berpolitik dan beragama.

Jutaan buruh dan petani di Polandia kemudian bergabung serta membentuk serikat buruh serta menjadikan Solidaritas sebagai serikat federasi nasional buruh dengan mengangkat Walesa sebagai pimpinan. Walesa yang memiliki sifat karismatik dalam cara memimpinnya membuat organisasi tersebut menjadi semakin besar dan memiliki pengaruh di percaturan politik Polandia.

 

Namun hal tersebut juga menjadi bumerang, sebab Pemerintah Polandia memandang organisasi Solidaritas sebagai ancaman besar. Pada 3 Desember 1981, darurat militer dideklarasikan di Polandia dan memutuskan pelarangan aktivitas Solidaritas. Tidak hanya dilarang, para pemimpin serikat buruh serta Walesa juga ikuti diciduk oleh otoritas keamanan Polandia.

Sumber: http://news.okezone.com/read/2016/12/08/18/1562435/terpilihnya-presiden-pertama-polandia-secara-demokratis
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared: