Disambar Petir, Empat Petani Tewas

Author : Administrator | Rabu, 13 Maret 2013 09:02 WIB
Ilustrasi petir

PAINAN - Petir menyambar enam perempuan petani di Kampung Laban, Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Selasa (12/3/2013) sekitar pukul 16.10 WIB.

"Sebanyak empat orang meninggal dunia, dua lainnya dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M Zein Painan karena mengalami luka bakar akibat kesambar petir. Mereka adalah warga Sungai Gayo Lumpo Kecamatan IV Jurai," kata Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) IV Jurai Ajun Komosaris Polisi (AKP) Suhendriyatno, di Painan, Selasa malam.

Dasmawati (52) dan Suarna (65) meninggal dunia di tempat kejadian peristiwa (TKP). Sedangkan Elidarni (48) dan Lasmi (43) meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan hingga beberapa menit di RSUD M Zein Painan.

Mereka yang dirawat di RSUD M Zein Painan adalah Asna (53) dan Yarneli (48). Mereka hingga kini masih dirawat di RSUD M Zein Painan karena luka bakar dan memar pada bagian tubuhnya cukup parah.

Informasi di tempat kejadian perkara (TKP) menyebutkan, ke empat petani tersebut tengah menanam benih padi di sawah milik salah seorang warga Laban Salido. Sekitar beberapa menit sebelum kejadian, langit kelihatan mendung disertai gerimis.

Cuaca semakin mendung, hanya berkisar beberapa menit saja setelah itu, langit semakin gelap disusul suara gemuruh. Meski demikian, ke enam petani kaum ibu itu juga masih bertahan di tengah lahan sawah itu seperti biasa sejak paginya menanam padi.

Tiba-tiba saja, setelah suara gemuruh berhenti, datang cahaya kilat diikuti petir berturut turut hingga beberapa kali. Ketika suara petir berhenti, warga sekitar itu mendengar jeritan dari arah sawah.

Warga yang mendengar langsung beramai ramai berlari menuju arah suara teriakan. Di lokasi, mendapati ke enam perempuan tergeletak dan tidak bergerak di tengah sawah

Menurut warga yang menolong, dua korban ditemukan dalam keadaan tak bernyawa, sementara empat orang lainnya masih bernapas meskipun lemah.

"Keenam korban sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun dua diantaranya sudah meninggal dunia ketika masih di dalam sawah. Sedangkan empat lainnya menjalani perawatan medis, " kata dia.

Beberapa saat setelah tiba di RSUD M Zein Painan, dua orang lagi meninggal dunia karena mengalami luka bakar yang sangat parah. Dua korban lainnya hingga kini masih dirawat.

Sesuai visum dari RSUD M Zein Painan menerangkan, keenam perempuan itu menjadi korban sambaran petir.

Sumber: http://regional.kompas.com
Shared:

Komentar

Tambahkan Komentar


characters left

CAPTCHA Image


Shared: