UPT Bimbingan dan Konseling

 

Pernah mengalami permasalahan yang berat dan sulit menemukan jalan keluar? Atau bingung mencari teman cerita saat banyak hal datang bersamaan hingga membuat pikiran tidak tenang? Jangan khawatir, UMM punya UPT Bimbingan Konseling. Disini ada banyak tenaga ahli psikologi profesional yang siap mendampingi serta mendengarkan ceritamu. Membantu keluar dari permasalahan, baik akademis maupun non akademis.

Mereka akan membersamai dan mendampingimu untuk dapat memecahkan persoalan. Mengembalikan ketenangan, dan memastikan para mahasiswa nyaman untuk menjalani dan meneruskan proses perkuliahan. UPT Bimbingan dan Konseling UMM saat ini dipimpin oleh Hudaniah, S.Psi., M.(2017-2021) yang dibantu oleh karyawan dengan latar belakang sarjana psikologi dan juga tenaga paruh waktu yang merupakan mahasiswa psikologi semester akhir.

Jadi, jangan pendam masalahmu sendiri ya. Selesaikan satu per satu, lalu lanjutkan prestasimu!

Alamat UPT. Bimbingan dan Konseling UMM: Lorong Masjid AR Fachruddin Lantai 1, Kampus 3 UMM | Jl. Raya Tlogomas 246 Malang, Telp (0341). 464318 | Fax. (0341) 460782 |  Email. uptbkumm@gmail.com | HP/Whatsapp. 081 333 100 342

Shared:
Muhammadiyah