Muhammad Aminudin - detikNews
Malang - Pelaku perjokian di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) saat mengikuti tes Fakultas Kedokteran bertambah. Jika sebelumnya hanya 27 orang, kini menjadi 31 orang.
"Dua joki mengaku sebagai mahasiswa ITS," kata Pembantu Rektor (PR) II UMM Fauzan kepada wartawan di kampusnya Jalan Landungsari, Senin (13/5/2013).
Fauzan membeberkan, pelaku tambahan yang ditangkap setelah mendapat keterangan 27 orang yang sudah diamankan sebelumnya.
Mereka menyebut ada pengendali di dalam ruangan untuk menginformasikan kunci jawaban. "Ini pengembangan dari keterangan para joki yang kita amankan," beber Fauzan.
Pihaknya kini menelusuri kebenaran dari dua mahasiswa yang mengaku berkampus di ITS. Selain itu, memburu para pelaku yang terlibat dalam kasus perjokian tersebut.
"Banyak mengaku dari kampus lain, juga kebenarannya masih kita cek dulu," terangnya.
Dari pengakuan para joki, juga diketahui mereka dikendalikan oleh orang di luar kampus.
Kunci jawaban disebar menggunakan wireless kepada para joki. "Masih kita telusuri terus bersama aparat kepolisian. Untuk membongkar praktik joki ini," tandas Fauzan.