JurnalPost.com – Kampus Mengajar merupakan kegiatan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi yang memberikan kesempatan bagi para mahasiswa dan mahasiswi untuk memberikan sumbangsih dalam bidang pendidikan. Mahasiswa diberi kesempatan mengajar di jenjang pendidikan mulai PAUD hingga SMK. Kampus Mengajar juga telah menetapkan bahwa mahasiswa program studi PGPAUD dan PGSD dapat mengabdi dan mengajar maksimal pada jenjang Sekolah Dasar. Sedangkan mahasiswa dengan program studi Non PGPAUD dan PGSD dapat mengabdi pada jenjang Sekolah Dasar (SD) ataupun pada jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) Serta pada jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Saya (Fawaid As’ad) merupakan Salah satu mahasiswa beruntung dari Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yang berkesempatan mengikuti Program Kampus Mengajar. Mengapa saya berani mengatakan diri saya adalah orang yang beruntung? Karna menurut saya tidak semua mahasiswa bisa mendapatkan kesempatan untuk ikut join di Program Kampus Mengajar ini. Saya mendapatkan banyak pelajaran berharga dari program ini. Salah satunya saya merupakan mahasiswa yang bukan dari Fakultas Pendidikan namun berkat Program Kampus Mengajar saya bisa mendapatkan pengalaman yang berharga untuk menjadi seorang guru.
Ada beberapa keunggulan yang saya dapatkan ketika mengikuti program kampus mengajar, antara lain:
Pengalaman Pengajar: Mengikuti program kampus mengajar memungkinkan saya untuk menjadi pengajar. Ini memberikan saya kesempatan untuk mengembangkan keterampilan mengajar dan berbagi pengetahuan dengan Siswa.
Koneksi Akademik: saya dapat membangun jaringan dengan Teman-teman baru dari kampus yang berbeda dan ini bisa membantu saya dalam berbagai hal, termasuk penelitian, rekomendasi untuk pekerjaan atau program pascasarjana, dan kolaborasi akademik.
Pengembangan Keterampilan: Melalui Program Kampus Mengajar ini saya dapat mengasah keterampilan komunikasi, presentasi, dan pemecahan masalah. Dan menurut saya ini dapat menjadi aset berharga dalam karier saya, terlepas dari bidang yang saya pilih.
Pengakuan Akademik: Program kampus mengajar sering kali memberikan penghargaan atau pengakuan akademik tambahan, seperti sertifikat atau penghargaan pengajar terbaik.
Dukungan Pendidikan Lanjutan: Beberapa institusi dapat memberikan insentif, kampus saya memberikan seperti beasiswa atau pemotongan biaya kuliah, kepada kami yang mengikuti program kampus mengajar.
Pengembangan Pribadi: menurut saya Mengajar juga dapat memberikan kepuasan pribadi dan memungkinkan Saya berkontribusi positif pada pengembangan dan pertumbuhan siswa
Oleh: Fawaid
Asal Univ : Univ. 17 Agustus 1945 Surabaya
Prodi : Adm.Negara
Fakultas : Ilmu sosial dan politik