Gali dan Kembangkan Potensi

Author : Humas | Tuesday, March 24, 2009 10:51 WIB | Koran Pendidikan - Koran Pendidikan

UMM- Penggalian potensi mahasiswa di bidang nonakademik selalu dilakukan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Salah satunya melalui Rektor Cup yang diadakan menjelang penerimaan mahasiswa baru. Yang istimewa, pembukaan Rektor Cup sekaligus penutupan Student Day Sabtu (21/3) lalu di DOME UMM, dihadiri Wakil Gubernur Jatim Syaifullah Yusuf dan Koordinator Kopertis wilayah VII Prof Dr H Sugijanto MS Apt.

 

Syaifullah Yusuf seperti biasa, tak lupa menyelipkan joke-joke segar sehingga membuat para undangan dan mahasiswa yang hadir terlihat tergelak. ”Kalian sudah memilih tempat yang tepat, karena di sini kalian juga diasah kemampuan nonakademik dan peduli terhadap kemampuan kalian,” katanya.

 

Klasemen lomba yang diadakan pada saat Student Day juga beragam, mulai dari emas, perak dan perunggu dengan raihan terbanyak oleh Fisip UMM. Jenis lomba yang diadakan berupa qiro’ah putri/putra, debat bahasa Inggris/Arab, resensi buku, lomba essay, lomba foto dan masih banyak lainnya yang ditotal berjumlah 22 jenis lomba. sty-KP

Harvested from: http://www.koranpendidikan.com/artikel/3025/gali-dan-kembangkan-potensi.html
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: