Jadikan MAFI Fest '12 Soko Guru Perfilman

Author : Humas | Wednesday, April 11, 2012 11:29 WIB | Koran Pendidikan - Koran Pendidikan
Jadikan MAFI Fest '12 Soko Guru Perfilman
 

MALANG-Malang Film Festival 2012 (MAFI Fest ‘12) yang digelar oleh Kelompok Studi Sinematografi Kine Klub Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berakhir sukses. Dari sini telah terlahir senias-senias muda. Diantaranya Dimas Tirta Pranoto asal Semarang dengan Film Teru-teru Bozu dan Ravenina Prawiradinata dan Nina Martin asal Hamburg Jerman dengan film Menunggu Waktu yang lolos penjurian.

Selain itu, masih ada 13 film lainnya juga lolos penjurian dari sedikitnya 100 judul yang diterima oleh panitia. "Karya-karya ini sudah melalui penyeleksian yang ketat. Luar biasanya, peserta tidak hanya berasal dari dalam negeri namun juga ada yang dari Jerman dan Australia, artinya peminat festival ini sudah mendunia," kata Indra, direktur festival.

Ditambahkan Indra, MAFI Fest '12 yang merupakan transformasi dari Malang Film Video Festival (MAFVIE Fest) tersebut diharapkan bisa menjadi salah satu wadah atau media apresiasi bagi komunitas film atau film maker di Indonesia. Pada festival film yang ke-8 kalinya ini, peserta dibebaskan menunjukkan hasil karyanya baik kategori film pendek fiksi pelajar, film pendek dokumen pelajar maupun fiksi dan dokumenter umum. 

"Tahun ini kami mengambil tema Reuni, dengan harapan MAFI Fest '12 memang bisa menjadi ajang reuni karena disinilah para sineas muda bertemu dari seluruh pelosok negeri, bahkan hingga internasional," imbuhnya.

Sementara itu, salah satu juri, Daniel Rudi Haryanto menilai film-film yang masuk MAFI Fest '12 sudah cukup bagus-bagus. Dari segi teknis menurutnya tak kalah dengan film-film hasil karya Amerika. "Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi soko guru untuk mendukung perfilman Indonesia yang masih banyak memiliki problematika terutama dalam hal pendistribusian dan regulasi," ucap Rudi..nia-KP

Harvested from: http://www.koranpendidikan.com/view/520/jadikan-mafi-fest-12-soko-guru-perfilman.html
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: