Berikan Psikoedukasi, Mahasiswa PMM 83 UMM Mendapat Antusiasme Besar Dari Warga Desa Jeru

Author : Humas | Tuesday, November 08, 2022 10:44 WIB | Malang Times -

Foto bersama Perangkat Desa yang hadir dalam acara (Foto: Dokumentasi kegiatan PMM).

Foto bersama Perangkat Desa yang hadir dalam acara (Foto: Dokumentasi kegiatan PMM).

JATIMTIMES – Kesadaran masyarakat mengenai kesehatan mental terus mengalami peningkatan. Sehingga tak heran, akhir-akhir ini kata stress menjadi salah satu istilah yang banyak digaungkan masyarakat. Stress sendiri dapat didefinisikan sebagai  interaksi antara kemampuan coping dengan tuntutan lingkungan individu yang dapat terjadi ketika kebutuhan individu lebih besar dari kemampuan individu.

Stress sendiri merupakan pengalaman yang wajar dan dapat dialami oleh semua orang. Meskipun wajar, stress ini harus tetap dikelola dengan baik agar tidak menimbulkan efek negatif. Distress atau efek negatif dapat menuntun individu ke arah negative seperti jatuh sakit dan lain sebagainya. Ketika individu dapat mengelola stress dengan baik, maka dapat memunculkan stimulasi dan kegairahan.

Didasarkan pada hal itu, Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) kelompok 83 Gelombang 10 dalam kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) di bawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapang (DPL) Adhyatman Prabowo, S.Psi., M.Psi menyelenggarakan kegiatan Psikoedukasi dengan tema Manajemen Stress.

Kegiatan Psikoedukasi ini dilakukan pada Hari Sabtu, tanggal 12 Oktober 2022 dan dilaksanakan di kantor desa yang bertempat di Desa Jeru, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang. Mahasiswa PMM 83 ini dalam kegiatannya mengundang kurang lebih sekitar 20 orang dari golongan perangkat desa hingga warga desa setempat yang terdiri atas pengurus desa,ketua RW, beberapa ketua R  serta ketua BPD.

Dalam kontribusinya, pemaparan materi dilakukan oleh salah satu mahasiswi PMM 83 UMM dari Fakultas Psikologi, kemudian disusul dengan acara tanya jawab, dan ditutup dengan kesimpulan materi yang sudah dipaparkan. Meskipun terdapat kendala berupa hujan yang deras, namun pada hari dimana kegiatan dilaksanakan, antusiasme warga sangat dirasakan oleh kelompok PMM 83 itu sendiri karena warga tetap berdatangan ke kantor desa dan tetap hadir dalam kegiatan ini.

Dikatakan, pada sesi psikoedukasi manajemen stress oleh kelompok 83 UMM melalui Psikoedukasi ini, diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai stress agar kedepannya dapat memanajemen stress secara mandiri dan lebih efektif.

Pewarta

Muhammad Tri Admaja

Editor

Redaksi
 
Harvested from: https://www.malangtimes.com/baca/86291/20221108/104400/berikan-psikoedukasi-mahasiswa-pmm-83-umm-mendapat-antusiasme-besar-dari-warga-desa-jeru
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: