MKKS SMK Muhammadiyah se-Jateng Dikukuhkan

Author : Humas | Monday, March 21, 2016 00:37 WIB | Suara Merdeka - Suara Merdeka

DEMAK – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah se-Jawa Tengah akan dibentuk sekaligus dikukuhkan, Selasa (22/3). Acara yang akan digelar di SMK MUhammadiyah Sayung, Kabupaten Demak itu, akan dihadiri pengurus Majlis Dikdasmen DPW Muhammadiyah Jateng.

Kelahiran MKKS SMK Muhammadiyah itu dipelopori Kepala SMK Muhammadiyah 1 Tegal, Riswanto dan Kepala SMK Muhammadiyah Muntilan, Edy. Hal itu terjadi setelah mereka mengikuti workshop Sekolah Muhammadiyah se-Indonesia di Universitas Muhammadiyah Malang, beberapa waktu lalu.

Memajukan SMK

Koordinator kegiatan, Riswanto menjelaskan, dalam acara yang akan digelar di SMK Muhammadiyah Sayung, Kabupaten Demak itu akan diagendakan pengukuhan pengurus MKKS SMK Muhammadiyah se-Jawa Tengah.

Selanjutnya, membentuk MKKS di masingmasing eks karesidenan dan menyusun program pengembangan sekolah yang memiliki misi berkemajuan. ”Dari pertemuan tersebut kami akan sharing dalam rangka memajukan SMK Muhammadiyah di Jawa Tengah,” katanya kepada Suara Merdeka, Minggu (20/3).

Dikatakan, pembentukan MKKS itu diilhami keberadaan SMK Muhammadiyah di Indonesia yang pertumbahannya cukup banyak. Hal itu menununjukkan semangat Muhammadiyah dalam menciptakan tenaga terampil semakin menggeliat.

”Ini bertujuan untuk mewujudkan SMK Muhammadiyah di Jawa Tengah yang berkembang dan berkemajuan. Maka, kami merasa perlu wadah yang menaungi SMK-SMK Muhammadiyah di Jawa Tengah dalam melakukan Improvisasi,” paparnya.

Wadah itu, lanjut dia, disepakati bernama MKKS SMK Muhammadiyah se-Jawa Tengah. Diharapkan, dalam MKKS ini akan terbentuk jaringan yang kuat guna meningkatkan mutu SMK Muhammadiyah se-Jawa Tengah menghadapi era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). (G5- 87)

Harvested from: http://berita.suaramerdeka.com/
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: