Karena Kita Bersaudara, Indonesia Satu

Author : Humas | Wednesday, April 25, 2012 20:20 WIB | Surya - Surya
citizen_reporter_dini_tian_puspita.jpg
Dini Tian Fikrunnisa
 
 
oleh: Dini Tian Fikrunnisa 
(Mahasiswi Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang)

Jumat, 20 April 2012 lalu, basement Dome Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dipenuhi aroma semangat luar biasa. Roadshow dan seminar nasional Indonesia Mengajar berhasil membangunkan mimpi yang sudah lama tertidur. Mengusung tema 'Revolusi Pendidikan Indonesia, Meretas Jalan Menuju Cita–cita Bangsa' diluberi 400 peserta yang terpukau oleh pemateri Anies Baswedan PHd. 

Penggagas Indonesia Mengajar itu bercerita sejarah terbentuknya Indonesia Mengajar di tahun 2009. Di tahun yang sama, angkatan pertama berhasil direkrut dan berjalan. Sasaran dari program ini adalah Sekolah Dasar di pelosok Indonesia yang tak terjangkau dan tanpa guru. Dan pengajar muda angkatan pertama ditugaskan di Halmahera. Sungguh saya dibuat merinding menyaksikan slide yang diperlihatkan saat acara berlangsung. Mungkin juga semua yang hadir merasakan hal yang sama. Kami benar–benar dibuat ternganga melihatnya.

Sangat terbalik dengan mudahnya sebagian wilayah Indonesia mengenyam pendidikan, dari sekolah dasar, menengah pertama, menengah atas, dan melanjutkan ke perguruan tinggi bahkan ke luar negeri. Tapi mereka? Jangankan bisa bersekolah, buku, apalagi guru, dan gedung sekolah saja jauh dari layak. Jika pernah menyaksikan film layar lebar bertajuk Denias dengan latar belakang alam eksotis Papua, atau film Laskar Pelangi dengan latar Belitong, kira-kira seperti itulah gambaran sebagian anak bangsa yang kurang beruntung di bidang pendidikan dasar. 

Anies Baswedan mampu membuka mata dan menyalakan cahaya pada peserta untuk membuka mata bahwa masih banyak yang membutuhkan pendidikan yang sama layaknya dengan yang kita dapatkan. Dengan Indonesia Mengajar, kita dapat mengajar, mengabdi dan hidup bersama mereka. Merasakan kekurangan, berbagi pengetahuan, menjadi role model bagi mereka, dan diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi mereka. Bagaimana cahaya itu menjadi terang? Jadilah salah satu dari pengajar muda. 

Syarat dan ketentuan yang lengkap dapat dilihat di www.indonesiamengajar.org. Secara sederhana, syarat utama adalah sudah menempuh S1, IPK minimal 3.00, umur di bawah 25 tahun, belum menikah, dan bersedia di tempatkan di pelosok Indonesia. Tentu ada sesi wawancar yang bila diterima berlanjut ke pelatihan selama tiga bulan dan bila dinyatakan telah, pengajar muda akan diberangkatkan menuju pelosok yang sudah ditentukan. Karena 'we are fellow brother and sister' kita semua ini bersaudara. Indonesia. Satu.
Harvested from: http://surabaya.tribunnews.com/index.php/2012/04/25/karena-kita-bersaudara-indonesia-satu
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: