Robot Zhafarul UMM Comot Dua Bakpao

Author : Humas | Friday, May 04, 2012 12:51 WIB | Surya - Surya
Robot_UMM.jpg
 
Robot Zhfarul
 
 
SURYA Online, MALANG -  Robot Zhafarul, robot karya mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mampu bergerak dan menggerakkan jarinya untuk mengambil bakpao.

Robot yang dipersiapkan untuk Kontes Robot Indonesia (KRI) ini sengaja dirancang untuk spesialisasi bergerak guna mencomot bakpao. "Dua lapis bakpao bisa diambil dari rak yang kemudian diletakkan pada tempat lain," kata Pradityo ketua tim UMM, saat ujicoba robotnya, Jum'at (4/5/2012) siang ini.

Seharusnya, jelas Pradetyo, robot spesialis bakpao itu mampu mengambil tiga lapis bakpao. "Namun kami kekurangan satu perangkat pneumatiknya. Jadi hanya mampu dua lapis," jelasnya.

Perangkat  pneumatik itu sebenarnya sudah dipesan, tetapi masih harus inden dari Surabaya dan  membutuhkan waktu lama. "Waktunya tidak nutut. Akhirnya kami gunakan apa adanya," tukasnya.

Meski hanya mampu mengambil dua lapis bakpao, mereka optimistis, UMM bakal menang dalam KRI tingkat regional yang digelar di ITS 11-12 Mei mendatang.

Penulis:  Siti Yuliana
Harvested from: http://surabaya.tribunnews.com/index.php/2012/05/04/robok-zhafarul-umm-comot-dua-bakpao
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: