Nilai Iran Ancaman, AS Ciptakan Mitos Senjata Nuklir

Author : Administrator | Monday, April 20, 2015 10:48 WIB
Nilai Iran Ancaman, AS Ciptakan Mitos Senjata Nuklir

EHERAN – Pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, menyatakan bahwa Pemerintah Amerika Serikat (AS) telah menciptakan ‘mitos’ tentang senjata nuklir untuk melukiskan Iran sebagai ancaman negara-negara Barat.

Sebelumnya, Khamenei telah menyatakan dukungan terhadap proses negosiasi kesepakatan program nuklir antara Iran dengan enam kekuatan dunia (anggota P5+1). Namun, ia tetap mengekspresikan kehati-hatiannya terhadap AS.

“Mereka (AS) telah menciptakan mitos senjata nuklir supaya bisa menyatakan Iran sebagai sumber ancaman. Menurut saya, sumber ancaman itu adalah AS sendiri,” ujar Khamenei, saat diwawancarai stasiun TV lokal, seperti dikutip Reuters, Senin (20/4/2015).

“Sisi lainnya adalah, mereka tanpa malu-malu mengancam Iran secara militer, dengan menjatuhkan sanksi. Saya pikir, bahkan jika mereka memang tidak membuat ancaman secara jelas, kami tetap harus bersiap siaga,” lanjutnya.

Seperti diberitakan, Iran dengan anggota P5+1 telah merumuskan kerangka kerja untuk mencapai kesepakatan akhir program nuklir. Proses negosiasi kesepakatan akhir akan dilanjutkan di Kota Wina, Austria. Kesepakatan akhir program nuklir diprediksi akan tercapai pada akhir Juni 2015.

(hmr)

Harvested from: http://news.okezone.com
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: