Tantang China, AS Kirimkan Kapal Perang ke Pulau Sengketa

Author : Administrator | Tuesday, October 27, 2015 10:23 WIB
AS mengirimkan kapal penghancur USS Lassen ke wilayah sengketa di Laut China Selatan. (Foto: Reuters)
AS mengirimkan kapal penghancur USS Lassen ke wilayah sengketa di Laut China Selatan. (Foto: Reuters)

 

SPRATLY – Kapal perang milik Angkatan Laut Amerika Serikat (US Navy) berlayar mendekati wilayah perairan Kepulauan Spratly yang disengketakan di Laut China Selatan. Tindakan yang dilakukan AS ini seperti mengajukan tantangan langsung kepada China yang mengklaim kekuasaan teritorial mereka di wilayah itu.

Juru bicara Departemen Pertahanan AS, John Kirby mengatakan bahwa tindakan tersebut memang sengaja dilakukan oleh Negeri Paman Sam untuk memaksakan pengaruh mereka dan mempertahankan kebebasan berlayar di wilayah yang dianggap oleh AS sebagai perairan internasional.

“Anda tidak perlu berkonsultasi dengan negara mana pun saat Anda menggunakan kebebasan berlayar di perairan internasional,” kata Kirby dalam konferensi persnya sebagaimana dilansir New York Times, Selasa (27/10/2015). Dia menambahkan untuk hal-hal seperti inilah angkatan laut dibentuk.

Tindakan AS ini dipandang sebagai sebuah deklarasi yang menyatakan bahwa AS dan negara-negara lainnya tidak mengakui klaim China atas rangkaian pulau, termasuk pulau-pulau buatan mereka yang terdapat di Laut China Selatan. Sehingga perairan tersebut tetap menjadi sebuah wilayah laut internasional.

Harvested from: http://news.okezone.com/internasional
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: