Densus Temukan 50 Kg Bom Siap Ledak di Dompu

Author : Administrator | Tuesday, January 08, 2013 13:41 WIB
Densus 88 menyergap terduga teroris ( ANTARA/Yusran Uccang)

VIVAnews - Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri menemukan 50 kilogram bom siap ledak di sebuah Kebun Pala, Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB). Berdasarkan pemeriksaan penyidik, bom sebanyak itu direncanakan untuk meledakkan sejumlah wilayah di NTB dan lainnya.

"Sasaran tempat wisata di Bima, NTB. Sejauh ini baru sebuah hotel di Bima yang terungkap," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri, Brigjen Pol Boy Rafli Amar di Jakarta, Selasa 8 Januari 2013.

Menurut Boy, sasaran kelompok teroris tidak hanya hotel itu saja. Sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan, seperti Tanah Toraja juga dijadikan target incaran. "Ada tempat ibadah, dan kantor kepolisian," ujarnya.

Boy menambahkan kelompok teroris baik di Makassar, Sulawesi Selatan, maupun Nusa Tenggara Barat sudah terpantau sejak mereka berada di Poso, Sulawesi Tengah. Dia menyebutkan bahwa Dompu, NTB, dijadikan tempat pelatihan kegiatan perakitan bom oleh mereka.

"Ini nanti akan terlihat dari barang bukti yang digelar. Mudah-mudahan tidak mundur waktu, besok sebelum jam 12 WITA," tandasnya.

Seperti diketahui, Densus 88 menembak mati tujuh orang terduga teroris di Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat. Dua terduga teroris yakni Hasan alias Kholik dan Syamsuddin alias Asmar alias Buswah tewas di Makassar pada Jumat 4 Januari 2013.

Sehari berikutnya, Sabtu 5 Januari 2013, polisi menangkap terduga teroris di Bima, tepatnya perbatasan antara Dompu dan Bima, yaitu Roy yang merupakan warga Makassar, dan Bachtiar yang merupakan warga Bima. Keduanya ditembak mati karena melawan saat ditangkap.

Sementara di Dompu, tepatnya Dusun Kandai Gintei Kecamatan Woja Kabupaten Dompu, polisi menembak mati tiga terduga teroris. Identitas ketiga teroris tersebut belum diketahui karena petugas tidak menemukan identitas dari ketiganya. (sj)

Harvested from: http://nasional.news.viva.co.id
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: