Menteri PAN & Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar (FOTO ANTARA) |
Jakarta (ANTARA News) - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar menargetkan sekitar satu juta pegawai negeri sipil atau PNS bisa mengikuti training ESQ.
"Ditargetkan dalam 3-4 tahun mendatang sekitar sejuta PNS bisa ikut training ESQ," kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar pada pembukaan Training ESQ Character Building Tingkat I Personal Transformation program kelas Eksekutif.
Dia menjelaskan, hal tersebut merupakan salah satu komitmen untuk pembinaan PNS.
Menurutnya di samping peningkatan kemampuan, PNS juga memerlukan pembinaan di sektor spiritual.
"Pelatihan spiritual menjadi suatu kebutuhan untuk membentuk karakter yang baik," katanya.
Dia juga menjelaskan, dirinya pernah mengikuti pelatihan ESQ dan mendapatkan banyak manfaat positif.
Sementara itu, Ary Ginanjar Agustian, Presiden Direktur ESQ Leadership Center, mengatakan pihaknya menyambut baik komitmen dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Menurut dia, pembinaan karakter khususnya untuk PNS harus dilakukan dengan pelatihan yang mampu mengubah budaya dalam waktu cepat.
"Pasalnya pembentukan karakter sangat penting dan gelar akademis yang tinggi saja belum cukup untuk membentuk pribadi yang baik," katanya.
Karena itu menurut dia, perlu pembinaan yang mengembangkan kecerdasan emosional dan spiritual sebagai landasan.