Setelah insiden, Anas dan Ibas baik-baik saja

Author : Administrator | Friday, May 25, 2012 12:55 WIB
Anas Urbaningrum (kiri) dan Sekretaris Jenderal Partai Edhie Baskoro Yudhoyono (kanan) (FOTO ANTARA/Puspa Perwitasari)

Jakarta (ANTARA News) - Ketua Divisi Komunikasi Publik DPP Partai Demokrat, Andi Nurpati, mengatakan, pascatragedi Ternate, kondisi Ketua Umum dan Sekjen partainya, baik-baik saja.

"Insiden itu (pemukulan atas elite partainya, Red) tentu tidak dikehendaki terjadi," katanya kepada ANTARA, di Jakarta, Jumat.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai Demokrat (PD), Anas Urbaningrum bersama Sekjen PD, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) nyaris menjadi sasaran amuk massa di Bandara Ternate, Maluku Utara (Malut), Kamis.

Anas dan Ibas disertai sejumlah pengurus DPP yang tiba dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia, dihadang massa pendukung Ketua DPD PD Malut (juga Gubernur Malut, Thaib Armaiyn, Red) di terminal bandara.

Andi Nurpati mengatakan DPP PD memutuskan menunda Musyawarah Daerah (Musda).

"Kami akan membicarakannya nanti (tentang Musda) dan mencari tahu penyebab peristiwa (amuk massa kadernya)," tuturnya.

Sebelumnya, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas, juga mengatakan, DPP PD akan melakukan investigasi terhadap aksi penghadangan yang dilakukan oleh massa di Bandara `Sultan Babullah` Ternate.

"Bila terbukti mengarah pada satu konspirasi, tentu DPP Demokrat akan menegakkan disiplin organisasi sesuai dengan ketentuan partai," kata Ibas dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (24/5) kemarin.
(ANT)

Harvested from: http://www.antaranews.com
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: