Marah semua orang pasti bisa marah, tapi bagimana jika orang tersebut tidak mau marah. Kecewa semua orang pasti pernah kecewa, tapi baimana jika orang tesebut bisa memendam rasa kecewanya. Memang tidak banyak orang yang dapat melakukan semua itu, memendan rasa kecewa sekaligus menahan rasa amarah…. Apalagi sekarang ini, dengan banyaknya kejadian negative yang menghampiri dalam keseharian kita baik malaui tivi, ataupun media lainnya. Semua berita, kalau kita ikuti dengan seksama, sangat membuat hati dan pikiran kita prihatin dan akan bisa terlarut dalam situasi yang membuat kita menjadi kontra produktif. Memang semua sangat tergantung pada sikap kita mananggapi akan sesuatu yang sedang terjadi, tapi….. dengan derasnya intensitas penayangan media ….terkadang pertahanan diri bisa juga goyah…. sehingga kitapun terlarut di dalamnya.
Apakah kita harus pakai kacamata kuda? Ataukah….kita harus mengisolasikan diri agar semua itu tidak menghampiri……tapi ini toh? …. tidak akan bisa menyelesaikan masalah….karena dasarnya…..orang tenyata lebih menyukai berita-berita yang negative ketimbang ….yang dapat menginspirasi untuk kebaikan, lantas salahnya dimana…??? Mungkin…. jika kita sejak kecil diajarkan untuk bersikap kesatria, masalah –masalah tesebut, tidak akan dapat merontokkan pertahan diri. Karena jiwa kesatria yang ditanamkan sejak kecil dengan berani berbuat berani bertanggup jawab, dan selalu melakukan kebaikan buat semua, welas asih dan berbudi luhur, akan menjadikan kita kuat dalam menghadapi kehidupan seperti saat ini. Tapi….apakah masih relevan? Mungkin ini pertanyaan ….yang sedikit nyeleneh???
Karena orang melakukan segala sesuatu saat ini dasarnya adalah kerakusan atas dasar nafsu yang tidak terkendali, dapat satu ingin dua, dapat yang ini ingin yang itu, dan segala sesuatu yang sangat memuakkan. Maka ada baiknya juga, baru-baru ini dikeluakan peraturan yang melarang orang menebar kebencian....karena jika tidak dilarang semau akan jadi kontra produktif, dan akan melupakan tujuan kita bersama, untuk membangun sesagala sesuatunya agar bangsa ini bisa berjaya dan terhormat, dan dapat lebih menghargai harkat dan martabat para penghuninya....semoga.