Salah seorang pemateri saat memaparkan materniya. (Nimas/Humas) |
MENINDAKLANJUTI kerjasama Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dengan Badan Standardisasi Nasional (BSN), Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM) UMM menyelenggarakan workshop standardisasi produk di Ruang Sidang Program Studi Manajemen GKB II, Selasa (15/7). Workshop dihadiri 30 pelaku industri pangan binaan UMM.
Hadir sebagai pemateri Kepala Sub. Bidang Sistem dan Evaluasi Diklat Standarisasi Kristanti Andriani. Ia memaparkan tentang proses sertifikasi SNI. Selain itu, peserta juga dikenalkan Good Manufacturing Practices (GMP) dan Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP) yang disampaikan oleh trainer BSN, Novia Priyani.
Melalui kegiatan ini, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UKM) binaan UMM bidang pangan memperoleh pelatihan terkait proses produksi, pemilihan bahan baku, sistem produksi, pemilihan lokasi produksi. Sehingga diharapkan UKM binaan tersebut dapat menghasilkan produk dengan mutu yang baik, aman, tidak mengandung bahan-bahan berbahaya dan memenuhi SNI.
“Workshop tersebut diharapkan dapat memperkuat grass road UKM binaan agar mereka berdaya sehingga UMM dapat memberikan sumbangsih untuk masyarakat sekitar”, ungkap Kepala Publikasi dan Jurnal Ilmiah DPPM, Novin Farid di sela acara.
Tidak hanya pelatihan untuk UKM binaan, ada pula kegiatan Training of Trainers (ToT) tentang Pendidikan Standarisasi dan Pengenalan SNI ISO 9001: 2015, kepada para dosen UMM. (nim/can)