Kapolsek Kecamatan Dau berikan apresiasi kepada kampus putih atas berbagai pencapaian (Foto: Lintang Humas) |
Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) selalu menjalin sinergisitas bersama dengan banyak pihak untuk menebar manfaat, termasuk di dalamnya pihak kepolisian. Hal tersebut disampaikan oleh Moh. Nurhakim, M.Ag. Ph.D. dalam kajian Ramadhan UMM bersama kepolisan pada 10 April 2023 lalu. Turut hadir para dosen dan karyawan Kampus Putih pada agenda itu. Nurhakim selaku Asisten Khusus Rektor Bidang Al-Islam dan Kemuhammadiyahan tersebut juga menyampaikan bahwa hubungan harmonis antara UMM dengan kepolisian harus tetap terjalin.
“UMM dengan kepolisian harus jalan beriringan. Dengan kerjasama yang baik, tentu akan muncul banyak kebaikan dan kebermanfaatan pula. Mulai dari tingkat Polsek, Polres, Polda, hingga Polri. Hubungan tersebut harus tetap terjalin dengan harmonis, mengingat banyak hal yang perlu kita garap bersama, baik dari segi keamanan maupun pengembangan,” ungkapnya.
Sementara itu, tim kepolisian Polres Batu Totok Harianto, S.H., M.H. menyampaikan bahwa tingkat spiritualitas masyarakat saat Ramadan meningkat. Hal tersebut juga berefek dari turunnya tindak kriminal yang terjadi.
“Bulan ini juga cocok untuk bersilaturahmi, baik antar manusia ataupun antar lembaga. Semoga Ramadan ini bisa menjadikan kita manusia yang lebih baik. Menghindari dosan dan juga menjaga kita dari kejahatan,” tuturnya.
Baca juga: Luci, Dosen UMM yang Kaji Kesetaraan Gender Islam di Istanbul
Hal serupa juga disampaikan AKP Anton Widodo, S.H., M.H. selaku Kapolsek Lowokwaru dan Kompol Triwik Winarti, S.H., M.H. selaku Kapolsek Kecamatan Dau. Mereka menyampaikam apresiasi tinggi pada Kampus Putih atas beragai capaian yang diraih. Termasuk bagaimana mahasiswa UMM bersikap selama ini. Anton menyebut bahwa para mahasiswa UMM tidak pernah terlibat tindak pidana di wilayah keluarahan lowokwaru.
“Mahasiswa UMM ini sangat spesial, dalam artian tidak pernah terlibat kasus apapun di wilayah Lowokwaru. Menurut laporan warga, anak-anak juga cukup baik dalam bersikap,” jelasnya.
Anton juga memaparkan bahwa hubungan pihaknya dengan UMM sudah terjalin lama, bahkan sejak kampus ini berdiri. Menariknya, UMM juga selalu menjaga hubungan dengan baik dan tidak pernah memutus komunikasi dengan pihak kepolisian. Sekalipun ada perubahan Kapolsek.
Di sisi lain, Winarti melihat bahwa wilayah UMM ini sangat unik, terutama kampus III. Hal itu tak lepas dari letaknya yang berada di dua kecamatan, sebagian ada di Kota Malang dan sebagian lainnya ada di Kabupaten Malang. Maka menurutnya, sinergisitas dan kesepahaman hars terus dijaga agar pengamanan dan kebermanfaatan bisa tetap dijalankan. “Utamanya sepanjang bulan Ramadan dan Idul Fitri nanti. Jangan sampai ada kesalahpahaman informasi,” katanya.
Terakhir, Winarti juga berpesan pada sivitas akademika untuk terus taat dan berusaha menjadi pribadi yang lebih baik. Bahkan juga bsia menorehkan prestasi membanggakan untuk mengharumkan nama kampus, lebih luas nama Malang. (faq/wil)